You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Wagub Dukung Halal Destination di DKI
.
photo Punto Likmiardi - Beritajakarta.id

Wagub Dukung Destinasi Halal di Jakarta

Wakil Gubernur DKI Jakarta, Sandiaga Uno, mendukung percepatan akselerasi Destinasi Halal di Ibukota yang diusulkan Lembaga Pengkajian Pangan, Obat-obatan dan Kosmetik Majelis Ulama Indonesia (LPPOM MUI) DKI.

Jakarta sebagai ibukota negara sudah selayaknya tercipta halal destination

"Jakarta sebagai ibukota negara sudah selayaknya tercipta destinasi halal," ujar Sandi, usai rapat dengan LPPOM MUI DKI, Kamis (1/2).

Menurut Sandi, penerapan destinasi halal makanan dan minuman di Jakarta juga bisa menciptakan lapangan kerja baru di bidang pariwisata. "Kami akan dorong Dinas Pariwisata untuk turut membantu agar destinasi halal di DKI dapat berjalan," ucapnya.

Sandi Hadiri Seminar Halal Tourism Business Forum

Direktur LPPOM MUI DKI, Osmena Gunawan menuturkan, sebenarnya sertifikasi halal restoran dan non restoran sudah tertuang dalam Pergub DKI Nomor 158 tahun 2013. Namun, menurut dia, pelaksanaannya di lapangan belum berjalan optimal saat ini.

"Untuk itu kami minta Pemprov DKI agar destinasi halal dapat berjalan lebih optimal," kata Osmena.

Dia menambahkan, untuk mewujudkan halal destination dapat dimulai dari lingkungan Pemprov DKI, baru kemudian dikembangan ke kantin sekolah, pusat perbelanjaan dan mini market.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Puskesmas Mampang Prapatan Wakili Jaksel di Lomba Konvensi Mutu Tingkat Provinsi

    access_time05-11-2024 remove_red_eye2176 personTiyo Surya Sakti
  2. Rintik Hujan Diprediksi Basahi Jaksel dan Jaktim di Malam Hari

    access_time30-10-2024 remove_red_eye1258 personTiyo Surya Sakti
  3. Pemprov DKI Adakan Rakor Pilkada Ramah Anak

    access_time29-10-2024 remove_red_eye1213 personAldi Geri Lumban Tobing
  4. DPRD-Kanwil Kemenag DKI Bahas Sekolah Madrasah Gratis

    access_time29-10-2024 remove_red_eye1065 personDessy Suciati
  5. Pimpinan Dewan-Pj Gubernur DKI Teken MoU KUA-PPAS APBD 2025

    access_time01-11-2024 remove_red_eye978 personDessy Suciati