Kebakaran di Jatinegara, Tiga Warga Terluka
Kebakaran hebat kembali melanda wilayah Jakarta Timur. Sebanyak tujuh rumah di Jalan Kebon Nanas Selatan 2, RT 01/05 Cipinang Cempedak, Jatinegara, ludes dilalap si jago merah, Kamis (9/10) sekitar pukul 04.45. Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut. Namun tiga warga mengalami luka bakar dan dilarikan ke Rumah Sakit Budi Asih.
Tiga warga terluka dalam peristiwa ini. Dugaan sementara, kebakaran disebabkan hubungan pendek arus listrik di rumah Rudianto
Selain itu, dua mobil masing-masing Nissan Serena warna hitam bernopol B 7216 WJ dan mobil Toyota Yaris yang belum diketahui nomor polisinya juga hangus terbakar. Tak hanya itu, satu unit sepeda motor Ninja juga tak luput dari amukan api.
Ketua RW 05 Cipinang Cempedak, Heriyanto (50), mengatakan, saat kejadian ia bersama keluarganya tengah tertidur lelap. Tiba-tiba ia terbangun karena mencium bau gosong dan melihat api sudah membakar sedikitnya tujuh rumah, satu diantaranya bangunan berlantai 2 yang dijadikan rumah kos dengan 20 kamar. "Kebakaran terjadi sekitar pukul 04.45. Api muncul dari rumah Rudianto (54)," ujarnya.
Jalur Hijau Jl Benyamin Sueb TerbakarThalia alias Aling (23), menuturkan, saat kejadian ia masih tertidur lelap. Ia terbangun mendengar ayahnya Rudianto (54) teriak ada kebakaran. Namun saat keluar dari kamar, api sudah membakar seluruh ruang tamu. Namun, mereka nekat menerobos keluar rumah melalui ruang tamu. Akibatnya, ia dan adiknya Hans alias Koko (21), serta ayahnya menderita luka bakar.
Aling mengalami luka bakar serius di bagian kaki, tangan, dan tubuh. Ayahnya mengalami luka bakar di lengan kiri. Sedangkan Hans alias Koko mengalami luka bakar di bagian kaki dan tangan. Aling dan Koko pun langsung dilarikan ke RS Budi Asih oleh warga.
"Tadi lagi tidur, terus papa teriak ada kebakaran. Papa bangun karena mencium bau gosong. Ternyata api sudah membakar ruang tamu dan kami sempat terkepung," kata Aling.
Kasie Operasi Sudin Pemadam Kebakaran dan Penanggulangan Bencana (Sudin Damkar dan PB) Jakarta Timur, Moelyanto, mengatakan, pihaknya mengerahkan 21 unit mobil pemadam untuk memadamkan kobaran api. Api berhasil dipadamkan sekitar pukul 06.00. Akibat kejadian ini, tiga warga mengalami luka bakar serius. Sedangkan kerugian materi diperkirakan mencapai Rp 1,350 miliar.
"Tiga warga terluka dalam peristiwa ini. Dugaan sementara, kebakaran disebabkan hubungan pendek arus listrik di rumah Rudianto," ungkap Moelyanto.