You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Cerita Anies Saat Kenang Sosok A.M. Fatwa
.
photo Mustaqim Amna - Beritajakarta.id

Anies Miliki Kenangan Mendalam Kepada AM Fatwa

Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan memiliki kenangan mendalam kepada sosok almarhum Andi Mappetahang (AM) Fatwa. Kiprahnya bagi Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta dan bangsa Indonesia membuat semua merasa kehilangan.

Kami di Pemprov DKI merasa ada sesuatu yang hilang dari berpulangnya beliau

Dikatakan Anies, ketika dirinya berdiskusi dengan kolega di Pemprov DKI, semua mengingat jasa dan apa yang pernah dikerjakannya.

"Kami di Pemprov DKI merasa ada sesuatu yang hilang dari berpulangnya beliau," ujar Anies, saat acara Mengenang Almarhum AM Fatwa di Balai Kota DKI Jakarta, Senin (12/2) malam.

Gubernur Melayat ke Rumah Duka Almarhum AM Fatwa

Dijelaskannnya, kali pertama dirinya mengetahui nama AM Fatwa saat masih berada di Yogyakarta. Kemudian, AM Fatwa pernah berkunjung ke Kampus Paramadina, saat ia masih bertugas menjadi Rektor. 

"Pak AM Fatwa bercerita pernah menginap di rumah saya di Yogyakarta. Sampai-sampai ada barang miliknya yang tertinggal dan kemudian dikirim ke kediamannya di Jakarta," ungkapnya.

Mewakili Pemprov DKI, sambung Anies, dirinya mengucapkan terima kasih kepada keluarga besar AM Fatwa, kerabat, serta semua pihak yang telah hadir dalam acara tersebut.

"Terima kasih sudah berkenan hadir. Insya Allah cerita yang akan diciptakan adalah cerita yang menambah pahala bagi kita," tandasnya.

Untuk diketahui, Almarhum AM Fatwa pernah menjabat sebagai Kepala Sub Direktorat Pembinaan Masyarakat Direktorat Politik Pemda DKI Jakarta/Staf Khusus untuk Masalah-masalah Agama dan Politik pada masa Gubernur Ali Sadikin periode 1970-1979.

Selanjutnya, pada periode 2009-2014 dan 2014-2019 menjabat sebagai anggota Dewan Perwakilan Daerah (DPD) RI dari DKI Jakarta. Bahkan, beliau juga mendapat amanah sebagai Ketua Badan Kehormatan DPD RI periode 2012-2017.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pemprov DKI akan Rekrut Tenaga PPSU Kelurahan

    access_time09-04-2025 remove_red_eye8956 personBudhi Firmansyah Surapati
  2. Sudin Tamhut Jaktim Tambah Pengamanan dan Sarpras di Taman Mahoni

    access_time11-04-2025 remove_red_eye2758 personNurito
  3. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1715 personFakhrizal Fakhri
  4. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1534 personFakhrizal Fakhri
  5. Program Kampung Iklim Bakal Diimplementasikan di RW 01 Pondok Bambu

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1394 personNurito

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik