You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Transjakarta Jalin Kerja Sama dengan 7 Karoseri
.
photo Adriana Megawati - Beritajakarta.id

Transjakarta Jalin Kerja Sama dengan Tujuh Karoseri

Untuk meningkatkan keamanan dan kenyamaman para penumpang, PT Transjakarta menjalin kerja sama dengan tujuh Karoseri yang ada di Indonesia.

Tujuan dari kerja sama ini tidak lain dan tidak bukan untuk meningkatkan teknologi bus Transjakarta

Ketujuh karoseri tersebut yakni Restu Ibu, Rahayu Sentosa, Trisakti, New Armada, Laksana, Nusantara Gemilang, dan Karoseri Tentrem.

Direktur Teknik dan Fasilitas PT Trasjakarta, Wijanarko mengatakan ketujuh karoseri ini merupakan karya anak bangsa dan telah diakui di kancah internasional.

Pengadaan 22 Unit Bus Toilet Ditarget Rampung Akhir Tahun

"Tujuan dari kerja sama ini tidak lain dan tidak bukan untuk meningkatkan teknologi dari bus Transjakarta serta untuk meningkatkan keamanan dan kenyamanan para pelanggan kita," ujarnya, Kamis (15/2).

Ia menjelaskan, salah satu karoseri yang memiliki teknologi canggih, yakni karoseri Laksana yang berada di kawasan Ungaran, Jawa Tengah. Karoseri Laksana memiliki fasilitas mesin modern yang berbasis komputer.

"Jika teknologinya sudah meningkat, keamanan dan kenyamanan sudah semakin baik, saya yakin jumlah penumpang bus Transjakarta akan bertambah," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Wakil Ketua Komisi A Sambut Positif Program Pemutihan Ijazah

    access_time01-05-2025 remove_red_eye1907 personFakhrizal Fakhri
  2. DPRD-Koopsud 1 Bahas Mitigasi Bencana Hidrometeorologi

    access_time28-04-2025 remove_red_eye1764 personFakhrizal Fakhri
  3. Ingub No 6/2025 Efektif Bentuk Kebiasaan Baru Gunakan Transportasi Umum

    access_time30-04-2025 remove_red_eye1690 personFakhrizal Fakhri
  4. DPRD DKI Ingatkan Warga Waspada Informasi Palsu Rekrutmen PPSU

    access_time30-04-2025 remove_red_eye1599 personFakhrizal Fakhri
  5. DPRD DKI Adakan Fit and Proper Test Calon Wali Kota dan Pejabat Tinggi

    access_time02-05-2025 remove_red_eye1490 personFakhrizal Fakhri

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik