You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
 100 Peserta Ikuti Pelatihan Dasar Program OK OCE di Kecamatan Ciracas
.
photo Nurito - Beritajakarta.id

100 Peserta Ikuti Pelatihan Dasar Program OK OCE di Kecamatan Ciracas

Sebanyak 100 peserta mengikuti pelatihan dasar program One Kecamatan One Centre for Entrepreneurship (OK OCE) yang digelar di kantor Kecamatan Ciracas, Jakarta Timur, Selasa (27/2). Kegiatan ini untuk melahirkan wirausahawan baru, yang mandiri dan mampu bersaing di dunia internasional.

Ini pelatihan dasar bagi calon wirausahawan baru. Kita harapkan mereka tetap memiliki semangat yang tinggi untuk menjadi wirausahawan

Sekretaris Camat Ciracas Mujiono mengatakan, pelatihan yang diberikan pada peserta saat ini merupakan pelatihan dasar. Kegiatan ini melibatkan pihak Persatuan Gerakan OK OCE (PGO) tingkat DKI dan Suku Dinas Koperasi Usaha Kecil dan Menengah serta Perdagangan (KUKMP) Jakarta Timur.

"Ini pelatihan dasar bagi calon wirausahawan baru. Kita harapkan mereka tetap memiliki semangat yang tinggi untuk menjadi wirausahawan. Kita dampingi sampai mereka benar-benar bisa mandiri," kata Mujiono.

100 Peserta Ikuti Pelatihan Dasar OK OCE di Pasar Rebo

Nantinya bukan hanya pelatihan yang diberikan. Akan tetapi mereka juga akan dilakukan pendampingan mulai dari cara memproduksi hingga bantuan permodalan usaha, dengan kerjasama perbankan.

"Saya minta manfaatkan pelatihan ini dengan baik. Karena ini sebagai upaya Pemprov DKI dalam menciptakan wirausahawan baru dan mengatasi masalah pengangguran," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pj Gubernur Teguh Pastikan Jakarta Aman, Stabil dan Terkendali

    access_time20-11-2024 remove_red_eye1078 personFolmer
  2. Buka 35.000 Lowongan Kerja, Pj Gubernur Teguh Resmikan Jaknaker Expo 2024

    access_time21-11-2024 remove_red_eye1051 personFolmer
  3. Personel Gabungan Turunkan APK Pilkada di Jaktim

    access_time24-11-2024 remove_red_eye1028 personNurito
  4. PT JIEP Tanam 2.400 Bibit Pohon Asoka

    access_time23-11-2024 remove_red_eye926 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Jakarta Hari Ini Berawan Hingga Diguyur Hujan

    access_time23-11-2024 remove_red_eye910 personTiyo Surya Sakti