You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
625 Usulan Musrenbang Pasar Minggu Diteruskan ke Tingkat Kota
.
photo Erna Martiyanti - Beritajakarta.id

625 Usulan Musrenbang Pasar Minggu Diteruskan ke Tingkat Kota

625 usulan warga yang dibahas dalam Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) Kecamatan Pasar Minggu akan diteruskan ke tingkat kota.

Nantinya akan dilihat yang paling prioritas dan dibahas lagi di tingkat kota dan provinsi

Wali Kota Jakarta Selatan, Tri Kurniadi mengatakan, hasil musrenbang tingkat kecamatan ini nantinya diteruskan ke tingkat kota. Ada beberapa usulan yang tidak diteruskan karena berbagai faktor.

"Nantinya akan dilihat yang paling prioritas dan dibahas lagi di tingkat kota dan provinsi," ujarnya di Kantor Kecamatan Pasar Minggu, Kamis (1/3).

Musrenbang Tingkat Kecamatan di Jaksel Digelar Sepekan

Tri menyebutkan, berbagai usulan dalam musrenbang harus sesuai kebutuhan. Tak hanya itu, usulan yang dikemukakan juga disarankan tidak hanya fokus di kegiatan fisik.

"Jadi ada non fisik juga. Jangan terfokus selalu pada masalah fisik yang ada di wilayah masing-masing," tuturnya.

Sementara itu, Camat Pasar Minggu, Agus Irwanto menambahkan, di kecamatan ini, tercatat ada 1.115 usulan yang didapat dari hasil musrenbang kelurahan.

"Dari 1.115 usulan, 625 usulan diteruskan dan 490 usulan tidak diteruskan. Usulan yang diteruskan rinciannya 396 usulan fisik dan 229 usulan non fisik," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pemprov DKI Kembali Raih Penghargaan dari Kemendag

    access_time18-11-2024 remove_red_eye3684 personFolmer
  2. Camat Duren Sawit Sosialisasikan Pilkada di KBT

    access_time16-11-2024 remove_red_eye1087 personNurito
  3. Derai Hujan Masih Membasahi Jakarta Hari Ini

    access_time17-11-2024 remove_red_eye954 personTiyo Surya Sakti
  4. Pj Gubernur Teguh Pastikan Jakarta Aman, Stabil dan Terkendali

    access_time20-11-2024 remove_red_eye932 personFolmer
  5. Hujan Ringan Basahi Jakarta di Akhir Pekan

    access_time16-11-2024 remove_red_eye929 personNurito