You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Pencatatan Aset Pemprov DKI Sudah 70 Persen
.
photo doc - Beritajakarta.id

Pencatatan Aset Pemprov DKI Sudah 70 Persen

Kepala Badan Pengelolaan Aset Daerah (BPAD) DKI Jakarta, Achmad Firdaus mengatakan, hingga saat ini proses pencatatan aset milik Pemprov DKI oleh Satuan Kerja dan Unit Perangkat Kerja Daerah (SKPD/UKPD) progresnya sudah mencapai 70 persen.

Dari total 725 SKPD/UKPD yang ada, sebanyak 541 sudah menyelesaikan pencatatan asetnya

"Dari total 725 SKPD/UKPD yang ada, sebanyak 541 sudah menyelesaikan pencatatan asetnya," ujar Firdaus, Sabtu (3/3).

Dikatakan Firdaus, jumlah nilai aset milik Pemprov DKI pada 2017 diperkirakan bertambah sekitar Rp 10 triliun dibanding 2016 yang jumlahnya mencapai Rp 420 triliun.

12 Lahan Pemerintah di Jakut akan Disertifikasi Tahun ini

"Pada 2016, aset DKI yang sudah kami catat dan laporkan ke BPK mencapai Rp 420 triliun. Untuk 2017 penambahan aset diperkirakan mencapai kurang lebih Rp 10 triliun," ungkapnya.  

Dia berharap, SKPD/UKPD yang belum menyelesaikan pencatatan aset dapat segera menyelesaikannya, sehingga Pemprov DKI dapat meraih predikat Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) dari Badan Pemeriksa Keuangan (BPK).

"Supaya target kita meraih predikat WTP dari BPK dapat tercapai," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pemprov DKI Kembali Raih Penghargaan dari Kemendag

    access_time18-11-2024 remove_red_eye3654 personFolmer
  2. Camat Duren Sawit Sosialisasikan Pilkada di KBT

    access_time16-11-2024 remove_red_eye1056 personNurito
  3. Pj Gubernur Teguh Pastikan Jakarta Aman, Stabil dan Terkendali

    access_time20-11-2024 remove_red_eye897 personFolmer
  4. Derai Hujan Masih Membasahi Jakarta Hari Ini

    access_time17-11-2024 remove_red_eye888 personTiyo Surya Sakti
  5. Hujan Ringan Basahi Jakarta di Akhir Pekan

    access_time16-11-2024 remove_red_eye849 personNurito