Besok, Flyover Bintaro Permai Diuji Coba
Dinas Bina Marga DKI Jakarta memastikan pembangunan Flyover Bintaro Permai, Jakarta Selatan telah rampung dikerjakan.
Alhamdulillah pembangunan sudah selesai. Rencananya kita akan uji coba besok
Jalan layang tersebut rencananya akan diuji coba atau open traffic pada Selasa (6/2) besok.
Kepala Bidang Simpang dan Jalan Dinas Bina Marga DKI Jakarta, Heru Suwondo mengatakan, proyek flyover yang memiliki panjang 430 meter ini telah selesai dibangun. Pihaknya kini tengah berkoordinasi dengan instansi terkait untuk melakukan uji coba besok.
Flyover Bintaro dan Underpass Matraman Ditarget Rampung Maret"Alhamdulillah pembangunan sudah selesai. Rencananya kita akan uji coba besok," ujarnya, Senin (5/3).
Menurut Heru, uji coba flyover di lokasi akan dibuka untuk kedua arah. Nantinya semua kendaraan harus melintas melalui flyover mengingat jalan eksisting sudah ditutup sejak pekerjaan fisik dimulai.
Ia menjelaskan, Flyover Bintaro Permai ini dibangun membentang di atas rel kereta api. Tujuannya untuk menghindari terjadinya kecelakaan di pintu perlintasan kereta.
"Lokasinya di persimpangan rel kereta dengan Bintaro Permai," tandasnya.