You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Renovasi GRK Tanjung Priok Capai 90 Persen
.
photo Budhi Firmansyah Surapati - Beritajakarta.id

Renovasi Gelanggang Remaja Tanjung Priok Sudah 90 Persen

Renovasi Gelanggang Remaja Kecamatan Tanjung Priok di Jl Sunter Karya Agung VI, Sunter Agung, yang dikerjakan sejak Oktober 2017 lalu, saat ini progresnya sudah mencapai 90 persen. 

Keseluruhan anggaran renovasi menggunakan dana kompensasi KLB. Saat ini menyisakan pergantian lampu saja

Kepala UPT Gelanggang Remaja Kecamatan Tanjung Priok, Adi J Gumelar mengatakan, bagian yang direnovasi yakni pencahayaan, scoring board, toilet, tribun dan penggantian lantai menggunakan bahan vinil impor standar PBVSI. Saat ini, pekerjaan menyisakan perampungan bagian pencahayaan.

Tiga Kantor Pemerintahan di Jakut akan Direnovasi Total

"Keseluruhan anggaran renovasi menggunakan dana kompensasi koefisien lantai bangunan (KLB). Saat ini menyisakan pergantian lampu saja," katanya, Selasa (27/3).

Dijelaskan Adi, belum terselesaikannya pergantian lampu lantaran barang yang dipesan kontraktor masih dalam proses administrasi di pelabuhan. Diharapkannya, proses tersebut segera rampung sehingga keseluruhan bagian renovasi terselesaikan.

"Kita berharap segera bisa terpasang. Karena rencananya mau digunakan sebagai tempat latihan kontingen Asian Games," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pemprov DKI Kembali Raih Penghargaan dari Kemendag

    access_time18-11-2024 remove_red_eye3647 personFolmer
  2. Camat Duren Sawit Sosialisasikan Pilkada di KBT

    access_time16-11-2024 remove_red_eye1048 personNurito
  3. Pj Gubernur Teguh Pastikan Jakarta Aman, Stabil dan Terkendali

    access_time20-11-2024 remove_red_eye887 personFolmer
  4. Derai Hujan Masih Membasahi Jakarta Hari Ini

    access_time17-11-2024 remove_red_eye868 personTiyo Surya Sakti
  5. Hujan Ringan Basahi Jakarta di Akhir Pekan

    access_time16-11-2024 remove_red_eye824 personNurito