Gubernur Hadiri HUT ke-72 TNI AU
Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan mengadiri peringatan HUT ke-72 TNI Angkatan Udara (AU) di Kompleks Lapangan Udara Halim Perdanakusuma, Jakarta Timur, Senin (9/4).
Hari ini ulang tahun TNI AU ke-72, kita bangga dengan putra-putri terbaik kita
Pantauan beritajakarta.id, peringatan HUT tersebut turut dihadiri Panglima TNI, Marsekal Hadi Tjahjanto; Kepala Staf Angkatan Udara (KSAU) Marsekal Yuyu Sutisna; Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD), Jenderal TNI Mulyono; serta Kepala Staf Angkatan Laut (KSAL), Laksamana Ade Supandi.
Anies mengatakan, Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta merasa bersyukur karena kemitraan dengan TNI AU sudah lama terjalin. Banyak program-program Pemprov DKI yang berhubungan dengan TNI AU, khususnya pembangunan infrastruktur yang menjadi kebutuhan masyarakat di kompleks TNI AU.
Pemprov DKI-TNI AU Bahas Hutan Kota Halim Perdanakusuma"Insya Allah kerja sama akan lebih diintensifkan. Hari ini ulang tahun TNI AU ke-72, kita bangga dengan putra-putri terbaik kita. Kita tahu, pertahanan udara di masa depan menjadi kunci utama," tandasnya.