You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
 Walkot Jaksel Harap Tingkat Kelulusan SMA Capai 100 Persen
.
photo Erna Martiyanti - Beritajakarta.id

Wali Kota Jaksel Pantau UNBK di SMA Negeri 46

Wali Kota Jakarta Selatan, Tri Kurniadi melakukan pemantauan pelaksanaan Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) di SMA Negeri 46, Kelurahan Gandari Utara, Kecamatan Kebayoran Baru.

Kita berharap tingkat kelulusannya bisa mencapai 100 persen

Dikatakan Tri Kurniadi, dirinya optimistis pelaksanaan UNBK tahun ini di Jakarta Selatan dapat berjalan lancar dan aman.

"Kita berharap tingkat kelulusannya bisa mencapai 100 persen," kata Tri, Senin (9/4).

10.836 Siswa SMA di Jakbar Ikut UNBK Besok

Tri menambahakan, Dinas Pendidikan DKI Jakarta sudah bekerjasama dengan PLN untuk memastikan tidak ada gangguan listrik selama UNBK berlangsung.

"Kami pastikan aman, sudah ada kerjasama dengan PLN. Jaringan internet kami harapkan juga tidak ada gangguan," ungkapnya.

Sementara, Kepala Sekolah SMA Negeri 46, Farid Wahidin menambahkan, tahun ini di sekolahnya ada 320 peserta didik yang mengikuti UNBK. Rinciannya, 144 siswa kelas IPA dan 176 murid IPS.

"UNBK dibagi dalam dua sesi. Sesi pertama diikuti 159 siswa dengan catatan satu orang tidak masuk karena sakit, dan sisanya mengikuti UNBK pada sesi kedua," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Salip Jatim, Jakarta Pimpin Perolehan Medali Emas PON XXI

    access_time14-09-2024 remove_red_eye1232 personAldi Geri Lumban Tobing
  2. Kalahkan Juara Bertahan, Atlet Tarung Derajat Fariuddin Ishafahani Raih Emas di PON XXI

    access_time19-09-2024 remove_red_eye1197 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. Ini Penerima DTKJ Award 2024

    access_time19-09-2024 remove_red_eye1170 personTiyo Surya Sakti
  4. Klasemen Sementara PON XXI, Jakarta Terus Bayangi Jawa Timur

    access_time13-09-2024 remove_red_eye1136 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Warga Serbu Pasar Murah di Kelurahan Dukuh

    access_time18-09-2024 remove_red_eye1064 personNurito