You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Pemkot Jakbar Gelar Sosialisasi Kesehatan, Keselamatan Kerja
.
photo Folmer - Beritajakarta.id

Pemkot Jakbar Gelar Sosialisasi Kesehatan, Keselamatan Kerja

Pemerintah Kota (Pemkot) Jakarta Barat, Kamis ( 19/4), menggelar sosialisasi peningkatan wawasan tentang kesehatan dan keselamatan kerja (K3).  Kegiatan ini dibuka Sekretaris Kota Jakbar, Eldi Endi. 

Ini mengacu pada Permenkes No 48 tahun 2016 bahwa setiap perkantoran wajib melaksanakan K3 perkantoran

Dalam sambutannya,  Eldi meminta, pengelola gedung Wali Kota untuk membentuk tim K3 perkantoran sebagai standar keselamatan dan kesehatan kerja.

Perbaikan Jalan dan Trotoar di Jaktim Sudah 70 Persen

"Ini mengacu pada Permenkes No 48 tahun 2016 bahwa setiap perkantoran wajib melaksanakan K3 perkantoran," ujarnya. 

Selain itu, dia juga menginginkan agar seluruh area gedung kantor Wali Kota Jakarta Barat ramah terhadap penyandang disabilitas.Misalnya, pembuatan lift khusus, jalan, termasuk petugas keamanan dalam (Pamdal) ramah bagi penyandang disabilitas.

"Sesuai instruksi pimpinan, seluruh area gedung di kantor walikota ramah bagi penyandang disabilitas," tukasnya.

Kepala Seksi Pelayanan Kesehatan Masyarakat, Sudin Kesehatan Jakarta Barat, Sri Lenita menuturkan, gedung Wali Kota Jakarta Barat sampai saat ini belum memiliki tim K3.

"Kegiatan ini bertujuan meningkatkan wawasan tentang K3 dengan target kantor wali kota memiliki manajemen K3 agar nantinya mengetahui prosedur keselamatan dan kesehatan kerja," tandasnya. 

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pendaftaran Anggota KI DKI 2025-2029 Dimulai 25 Juli

    access_time16-07-2025 remove_red_eye2966 personFolmer
  2. Tim Sepak Bola U-12 DKI Wakili Indonesia Berlaga di Dana Cup Denmark

    access_time16-07-2025 remove_red_eye1181 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. MRT Jakarta Kaji Perluas Rute ke Tangerang Selatan

    access_time13-07-2025 remove_red_eye1161 personAldi Geri Lumban Tobing
  4. Jakarta Fair 2025 Sukses Dorong Pertumbuhan Ekonomi

    access_time14-07-2025 remove_red_eye896 personFakhrizal Fakhri
  5. BPBD DKI Minta Warga Waspada Banjir Pesisir

    access_time15-07-2025 remove_red_eye852 personAldi Geri Lumban Tobing

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik