Sudinparbud Kepulauan Seribu Gelar Pelatihan Seni
Suku Dinas Pariwisata dan Budaya Kepulauan Seribu melakukan pembinaan dan pelatihan seni tari, marawis dan hadroh kepada pelaku seni di Pulau Kelapa. Kegiatan tersebut dilaksanakan di Ruang Publik Terpadu Ramah Anak (RPTRA) Nyiur Melambai.
Tujuannya untuk membentuk sanggar seni disetiap pulau permukiman
"Hari ini kami lakukan pembinaan dan pelatihan seni bagi pelaku seni di Pulau Kelapa, mulai dari tarian, marawis dan hadroh," kata I Gusti Ayu Suharyani, Kepala Seksi
Pembinaan Kebudayaan, Sudin Parbud Kepulauan Seribu, Kamis (26/4)Menurut Ayu, kegiatan ini dilaksanakan selam lima hari ke depan, dengan jumlah peserta sebanyak 50 orang. Pelatihan ini dimulai pagi hari sampai malam hari. Sebab, peserta ingin dipadatkan jadwalnya.
TP PKK Jakut Gelar Pelatihan Fesyen Painting"Tujuannya untuk membentuk sanggar seni di setiap pulau permukiman. Jadi kedepan pelaku seni ini yang akan mengajarkan pada generasi berikutnya," tandasnya.