You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Bazis Jakut dan LPOM MUI Gelar Sosialisasi Panganan Halal
.
photo Budhi Firmansyah Surapati - Beritajakarta.id

Bazis Jakut dan LPOM MUI Gelar Sosialisasi Panganan Halal

Badan Amil Zakat Infaq dan Shadaqah (BAZIS) Jakarta Utara bekerja sama dengan Lembaga Pengawasan Obat dan Makanan (LPOM) Majelis Ulama Indonesia (MUI), menggelar sosialisasi sertifikasi makanan halal kepada kelompok usaha panganan binaan.

Nanti itu dinilai oleh LPOM MUI

Kepala Bazis Jakarta Utara, Hari Agusti Hiyayat mengatakan, selain untuk menyambut  Ramadan, sosialisasi ini bertujuan agar proses produksi kelompok binaan berupa youghurt, sosis, kue kampung dan tanaman hidroponik menghasilkan produk yang halal.

BAZIS Jakut akan Kembangkan Usaha Kue Kampung

"Misalnya untuk sosis kan menggunakan daging ayam, ayamnya dapat dari mana, pemotongannya bagaimana. Nanti itu dinilai oleh LPOM MUI," katanya, Senin (30/4).

Dijelaskan Hari, usaha kelompok binaan pihaknya dan lembaga Terawulan Indonesia, melibatkan sekitar 865 orang yang terbagi dalam puluhan kelompok binaan. 

Sejak dibina dan diresmikan oleh Wakil Gubernur DKI Jakarta, Sandiaga Uno, sekitar empat bulan lalu, kelompok-kelompok binaan itu sudah rutin berproduksi. Selama ini setiap kelompok sudah mampu meraih keuntungan yang bervariasi.

"Seperti salah satu kelompok youghurt keuntungannya bisa Rp 8 juta per bulan. Kita berharap mereka bisa mendapat sertifikat halal," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Puskesmas Mampang Prapatan Wakili Jaksel di Lomba Konvensi Mutu Tingkat Provinsi

    access_time05-11-2024 remove_red_eye2280 personTiyo Surya Sakti
  2. Rintik Hujan Diprediksi Basahi Jaksel dan Jaktim di Malam Hari

    access_time30-10-2024 remove_red_eye1267 personTiyo Surya Sakti
  3. Pemprov DKI Adakan Rakor Pilkada Ramah Anak

    access_time29-10-2024 remove_red_eye1225 personAldi Geri Lumban Tobing
  4. DPRD-Kanwil Kemenag DKI Bahas Sekolah Madrasah Gratis

    access_time29-10-2024 remove_red_eye1079 personDessy Suciati
  5. Pimpinan Dewan-Pj Gubernur DKI Teken MoU KUA-PPAS APBD 2025

    access_time01-11-2024 remove_red_eye1004 personDessy Suciati