You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Pemkot Jakpus Adakan Bazar Ramadan Karim 2018
.
photo Suparni - Beritajakarta.id

Pemkot Jakpus Adakan Bazar Ramadan Karim 2018

Wali Kota Administrasi Jakarta Pusat, Mangara Pardede membuka kegiatan Bazar Ramadan Karim 2018 , di halaman kantor wali kota. Kegiatan yang diprakarsai oleh Suku Dinas Koperasi Usaha Kecil dan Menengah serta Perdagangan (KUKMP) Jakarta Pusan ini menghadirkan produk binaan OK OCE, PKK dan lainnya.

Kami mengimbau agar dalam bazar di wilayah dijual produk yang bermanfaat terkait lebaran, dengan harga di bawah harga pasar

"Kami mengimbau agar dalam bazar di wilayah dijual produk yang bermanfaat terkait lebaran, dengan harga di bawah harga pasar," ujar Mangara, Selasa (22/5).

Menurutnya, bazar bertujuan memberikan keringanan harga kepada konsumen. Sehingga penting melibatkan BUMD seperti PD Pasar Jaya dan Dharma Jaya terkait barang kebutuhan pokok.

Pedagang Binaan OK OCE Ikuti Bazar di Duri Pulo

Sementara itu, Kepala Suku Dinas KUKMP Kota Jakarta Pusat, Bangun Richard menambahkan, bazar akan digelar setiap hari mulai pukul 09.00-17.00, hingga tanggal 25 Mei. Ada 55 peserta bazar terdiri dari 40 anggota OK OCE tingkat kecamatan dan 15 peserta binaan UMKM, binaan Sudin PE dan BUMD.

"Khusus produk makanan langsung diuji laboratorium oleh Labkesda DKI Jakarta dan hasilnya 100 persen aman dari bahan berbahaya," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Kolaborasi Transjakarta - Telkomsel Tingkatkan Pelayanan bagi Pelanggan

    access_time19-12-2024 remove_red_eye1455 personAldi Geri Lumban Tobing
  2. Pemprov DKI Tetapkan UMSP 2025, Ini Rinciannya

    access_time16-12-2024 remove_red_eye1381 personFolmer
  3. Operasi Modifikasi Cuaca Efektif Kurangi Curah Hujan di DKI

    access_time16-12-2024 remove_red_eye1289 personBudhi Firmansyah Surapati
  4. Transjakarta Uji Coba Layanan 'Open Top Tour of Jakarta'

    access_time21-12-2024 remove_red_eye1264 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Pemprov DKI Raih Penghargaan Indeks Reformasi Hukum dari Kementerian Hukum RI

    access_time16-12-2024 remove_red_eye1131 personFolmer