You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
 Turap Saluran Phb I Gusti Ngurah Rai Diperbaiki
.
photo Nurito - Beritajakarta.id

Turap Saluran PHB I Gusti Ngurah Rai Diperbaiki

Turap saluran penghubung (PHB) Jalan I Gusti Ngurah Rai, Duren Sawit, Jakarta Timur diperbaiki. Turap sepanjang sekitar 645 meter ini sebelumnya longsor akibat termakan usia.

Turap Saluran PHB I Gusti Ngurah Rai yang diperbaiki panjangnya mencapai 645 meter

Dua eskavator dikerahkan untuk mempercepat proses pekerjaan. Bagian turap yang longsor langsung dikeruk. Kemudian petugas lainnya menata ulang menggunakan batu kali.

Kepala Sumber Daya Air Jakarta Timur, Mustajab mengatakan, turap saluran ini longsor secara bertahap. Material batu kali untuk turap ini banyak yang ambrol atau retak. Lokasi saluran PHB berada di pinggir jalan protokol, sehingga getarannya semakin merusak turap.

Turap Saluran Air di Jalan Petamburan 6 Diperbaiki

"Turap Saluran PHB I Gusti Ngurah Rai yang diperbaiki panjangnya mencapai 645 meter. Longsornya juga terjadi bertahap karena termakan usia," kata Mustajab, Jumat (8/7).

Menurutnya, selain kondisinya yang berada di pinggir jalan protokol, pemicu longsor juga karena turap ini tergerus debit air yang tinggi saat musim hujan. Perbaikan turap ini juga ditargetkan empat bulan rampung dan saat ini sudah berjalan dua bulan.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4258 personNurito
  2. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1815 personFakhrizal Fakhri
  3. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1601 personFakhrizal Fakhri
  4. Kebakaran di Bawah Kolong Tol Wiyoto Wiyono Berhasil Dipadamkan

    access_time16-04-2025 remove_red_eye1587 personAnita Karyati
  5. Pemprov DKI Pastikan Rekrutmen 1.652 Petugas PPSU Transparan dan Bebas KKN

    access_time15-04-2025 remove_red_eye1563 personAldi Geri Lumban Tobing

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik