You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Dinas LH Terjunkan Mobil Toilet di Jalur Mudik
.
photo doc - Beritajakarta.id

Dinas LH Sediakan Toilet Mobile di Jalur Mudik Kalimalang

Dinas Lingkungan Hidup (LH) DKI Jakarta menyediakan fasilitas toilet mobile di jalur mudik Kalimalang, Pangkalan Jati, Duren Sawit, Jakarta Timur.

Kami operasikan toilet mobile di jalur Kalimalang setiap hari saat arus mudik sampai arus balik

Toilet mobile tersebut dioperasikan selama 24 jam untuk melayani para pemudik.

"Kami operasikan toilet mobile di jalur Kalimalang setiap hari saat arus mudik sampai arus balik," ujar Isnawa Adji, Kepala Dinas LH DKI Jakarta, Kamis (14/6).

Bupati Melepas Mudik Gratis ke Pulau Sebira

Isnawa menjelaskan, kehadiran toilet mobile di Kalimalang ini sangat dibutuhkan. Mengingat, jalur tersebut kerap dipilih para pemudik, khususnya pemotor menjadi akses menuju daerah Jawa melalui jalur Pantura.

"Toilet yang ada di tempat peristirahatan tidak cukup untuk memfasilitasi seluruh pemudik," katanya.

Menurut Isnawa, selain di jalur mudik, fasilitas toilet mobile juga disediakan di tempat-tempat wisata Ibukota. Di antaranya seperti Taman Margasatwa Ragunan (TMR), Monas, Kota Tua dan Taman Mini Indonesia Indah (TMII).

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Siapkan Pendaftaran Online PJLP, Pelamar Diimbau Tidak Datang ke Balai Kota

    access_time22-04-2025 remove_red_eye16141 personAldi Geri Lumban Tobing
  2. Dibuka Dua Gelombang, Rekrutmen Petugas PPSU Bisa di Kelurahan-Kecamatan

    access_time22-04-2025 remove_red_eye3434 personFakhrizal Fakhri
  3. Pemkot Jaktim Data Warga Pencari Kerja

    access_time21-04-2025 remove_red_eye2462 personNurito
  4. Pramono Imbau Warga Daftar PPSU dan Damkar Melalui Kelurahan

    access_time23-04-2025 remove_red_eye1526 personFakhrizal Fakhri
  5. Anggota DPRD DKI Brando Susanto Tutup Usia

    access_time27-04-2025 remove_red_eye1457 personBudhi Firmansyah Surapati

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik