You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
18 Mobil Damkar Dikerahkan Padamkan Kebakaran di Tanah Tinggi
.
photo Suparni - Beritajakarta.id

18 Mobil Damkar Dikerahkan Padamkan Kebakaran di Tanah Tinggi

Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan Jakarta Pusat mengerahkan 18 unit mobil untuk melakukan pemadaman di permukiman padat penduduk, Jalan Tanah Tinggi I, RT 02/02, Kelurahan Tanah Tinggi, Johar Baru.

Lokasinya memang perumahan yang sangat padat penduduknya dan banyak rumah yang masih semi permanen sehingga mudah terbakar

Menurut Kepala Sudin Gulkarmat Jakarta Pusat, Hardisiswan, pihaknya menerima laporan kebakaran sekitar pukul 13.30. Dan hingga saat ini masih melakukan proses pemadaman dan pendinginan.

"Sudah 18 unit kita kerahkan tetapi masih belum juga padam. Lokasinya memang perumahan yang sangat padat penduduknya dan banyak rumah yang masih semi permanen sehingga mudah terbakar," ujarnya, Selasa (26/6).

Kebakaran Gudang Minimarket di Lenteng Agung Berhasil Dipadamkan

Hardisiswan mengatakan, ada tiga RT yang terdampak kebakaran kali ini. Namun ia belum bisa memastikan berapa rumah yang terbakar, begitupun penyebabnya.

"Ada tiga RT yang terdampak. Namun untuk penyebab dan jumlah KK terdampak belum dapat dipastikan karena masih dalam penanganan petugas," tandasnya.

Pantauan di lokasi, hingga saat ini petugas pemadam dibantu petugas PPSU, dan warga setempat masih tampak berjibaku memadamkan api.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. 30 Pohon Tabebuya Ditanam di Jalan Karet Pasar Baru Timur 2

    access_time17-01-2025 remove_red_eye1534 personBudhi Firmansyah Surapati
  2. 411.161 Wisatawan Kunjungi Kepulauan Seribu di Tahun 2024

    access_time18-01-2025 remove_red_eye1525 personAnita Karyati
  3. Petugas Padamkan Kebakaran di Mangga Besar XIII

    access_time21-01-2025 remove_red_eye1334 personBudhi Firmansyah Surapati
  4. Dinas PPAPP Perkuat Pencegahan Pelecehan Seksual di Transportasi Publik

    access_time20-01-2025 remove_red_eye1238 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Pelaku UMKM di Pulau Tidung Bisa Segera Gunakan Loksem KS 02

    access_time17-01-2025 remove_red_eye893 personAnita Karyati