You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
 Pemkot Jakpus Peringati HLUN ke-22 di Museum Kebangkitan Nasional
.
photo Suparni - Beritajakarta.id

Pemkot Jakpus Peringati HLUN ke-22 di Museum Kebangkitan Nasional

Pemerintah Kota Administrasi Jakarta Pusat memperingati Hari Lanjut Usia Nasional (HLUN) ke-22 di Museum Kebangkitan Nasional, Senen. Pemeriksaan kesehatan gratis hingga pameran hasil kerajinan tangan diadakan di lokasi tersebut.

Lansia harus jadi prioritas pelayanan, Puskesmas wajib mendatangi lansia untuk cek kesehatan berkala maupun pengobatan

"Lansia harus jadi prioritas pelayanan, Puskesmas wajib mendatangi lansia untuk cek kesehatan berkala maupun pengobatan," ujar Mangara Pardede, Wali Kota Jakarta Pusat dalam sambutannya, Kamis (5/7).

Menurut Mangara, selain RPTRA, Puskesmas di Jakarta Pusat juga wajib mengizinkan halamannya dipergunakan sebagai sarana berolahraga bagi lansia. Jika lansia-nya sehat akan membantu memperingan pekerjaan petugas Puskesmas dalam program Ketuk Pintu Layani Dengan Hati (KPLDH).

Pemkot Jakbar Peringati Hari Lansia Nasional

Sementara itu, Kepala Suku Dinas Kesehatan Jakarta Pusat, Yuditha Endah mengatakan, peringatan HLUN 2018 dilaksanakan di Museum Kebangkitan Nasional agar kembali mengingatkan dan menularkan semangat kaum muda Indonesia tempo dulu.

"Selain seremonial, juga kita gelar cek kesehatan gratis. Yaitu cek kesehatan mata, cek gula darah, cek tensi darah dan pameran hasil produksi lansia binaan Puskesmas kecamatan serta menghadirkan motivator," terangnya.

Bardan (85), lansia Kecamatan Senen mengaku sehat lantaran mengikuti program dan kegiatan lansia dari Puskesmas. "Alhamdulillah, diberi umur panjang, olahraganya jalan kaki dan berjemur dipagi hari serta ikut kalau ada kegiatan dari puskesmas," tandas lansia tertua saat peringatan HLUN itu.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. 30 Pohon Tabebuya Ditanam di Jalan Karet Pasar Baru Timur 2

    access_time17-01-2025 remove_red_eye1460 personBudhi Firmansyah Surapati
  2. 411.161 Wisatawan Kunjungi Kepulauan Seribu di Tahun 2024

    access_time18-01-2025 remove_red_eye1447 personAnita Karyati
  3. Dinas PPAPP Perkuat Pencegahan Pelecehan Seksual di Transportasi Publik

    access_time20-01-2025 remove_red_eye1178 personAldi Geri Lumban Tobing
  4. Petugas Padamkan Kebakaran di Mangga Besar XIII

    access_time21-01-2025 remove_red_eye1145 personBudhi Firmansyah Surapati
  5. Pemprov DKI Terima Hibah Dua Mobil Layanan Konseling

    access_time16-01-2025 remove_red_eye1101 personFolmer