You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
44 Warga di Kepulauan Seribu Dibuatkan SKDS
.
photo Rudi Hermawan - Beritajakarta.id

44 Warga di Kepulauan Seribu Dibuatkan SKDS

Suku Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Dukcapil) Kepulauan Seribu bersama Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) menggelar operasi Bina Kependudukan (Binduk) di pulau resort dan permukiman, Rabu (11/7).

Rinciannya 28 di Pulau Bidadari, 11 Pulau Ayer dan lima di Pulau Panggang

Wakil Bupati Kepulauan Seribu, Ismer Harahap mengatakan, operasi Binduk ini rutin dilakukan pasca Idul Fitri. Hal tersebut dimaksudkan untuk mewujudkan tertib administrasi kependudukan bagi para pendatang baru.

"Jumlah pendatang di Kepulauan Seribu tidak terlalu besar, tetapi perlu didata," kata Ismer.

Disdukcapil akan Gelar Binduk di Seluruh Wilayah

Sementara itu, Kepala Sudin Dukcapil Kepulauan Seribu, Rosnany menambahkan, operasi Binduk akan dilaksanakan selama tiga hari mulai 11-13 Juli mendatang. Hari ini dilaksanakan Pulau Ayer, Bidadari dan Pulau Panggang.

"Hari ini ada 44 warga pendatang dan kami berikan surat keterangan domisili sementara (SKDS). Rinciannya 28 di Pulau Bidadari, 11 Pulau Ayer dan lima di Pulau Panggang," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Penetapan Gubernur dan Wagub Jakarta 2024, Ini Harapan KI DKI

    access_time10-01-2025 remove_red_eye1048 personAldi Geri Lumban Tobing
  2. KPU DKI Tetapkan Gubernur dan Wakil Gubernur Terpilih

    access_time09-01-2025 remove_red_eye1028 personFolmer
  3. Reuni Akbar ke-13 Kanti Lamo Kerinci Berlangsung Meriah

    access_time11-01-2025 remove_red_eye930 personNurito
  4. Kolaborasi Transjakarta-Kopassus Hadirkan Peningkatan Fasilitas Pendidikan

    access_time08-01-2025 remove_red_eye914 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Harga Cabai Rawit Merah di Pasar Induk Kramat Jati Turun

    access_time09-01-2025 remove_red_eye843 personNurito