You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
 Sudin SDA Jaksel Kuras Saluran Phb Unas
.
photo Erna Martiyanti - Beritajakarta.id

Sudin SDA Jaksel Bersihkan Saluran PHB Unas

Satuan Pelaksana Suku Dinas Sumber Daya Air (SDA) Kecamatan Pasar Minggu, Jakarta Selatan membersihkan saluran penghubung (PHB) Universitas Nasional (Unas).

Saluran yang kami kuras itu panjangnya 700 meter

Pembersihan dilakukan mengingat sedimentasi lumpur di saluran air di lokasi sudah mencapai satu meter sehingga membuat aliran air tidak berjalan lancar.

Kasatpel SDA Kecamatan Pasar Minggu, Chairul Anwar mengatakan, saluran air yang dikuras memiliki panjang 700 meter mulai dari Taman Kompleks Kejagung hingga Family Mart. Dalam kegiatan tersebut, pihaknya mengerahkan 15 satuan tugas (satgas) SDA.

Sejumlah Saluran PHB di Matraman Dibersihkan

"Saluran yang kami kuras itu panjangnya 700 meter," ujarnya, Senin (16/7).

Anwar menuturkan, proses pembersihan saluran tersebut sempat mengalami kendala. Salah satunya banyak dari warga yang membuang limbah rumah tangga ke saluran.

"Semua limbah rumah tangga masuk ke saluran. Jadi harus dibagi per segmen untuk kita melakukan pengurasan," ucapnya.

Anwar menambahkan, semula pihaknya menargetkan pengerukan saluran rampung dalam jangka waktu satu bulan. Namun lantaran banyaknya kendala di lapangan, maka waktu pekerjaan ditambah.

"Saat ini, baru sekitar 300 meter yang sudah selesai dikeruk selama 22 hari kerja," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Puskesmas Mampang Prapatan Wakili Jaksel di Lomba Konvensi Mutu Tingkat Provinsi

    access_time05-11-2024 remove_red_eye2313 personTiyo Surya Sakti
  2. Rintik Hujan Diprediksi Basahi Jaksel dan Jaktim di Malam Hari

    access_time30-10-2024 remove_red_eye1277 personTiyo Surya Sakti
  3. Pimpinan Dewan-Pj Gubernur DKI Teken MoU KUA-PPAS APBD 2025

    access_time01-11-2024 remove_red_eye1023 personDessy Suciati
  4. Buka POR DWP DKI 2024, Pj Gubernur Teguh Harapkan Olahraga Jadi Budaya Hidup Sehat

    access_time30-10-2024 remove_red_eye977 personTiyo Surya Sakti
  5. PT KBN Perkuat Peran dalam Industri Logistik Terpadu

    access_time01-11-2024 remove_red_eye891 personAldi Geri Lumban Tobing