You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
8.000 Siswa Akan Meriahkan Pawai Obor di Jaksel
.
photo Erna Martiyanti - Beritajakarta.id

8.000 Siswa akan Meriahkan Pawai Obor di Jaksel

Sebanyak 8.000 siswa dari berbagai jenjang pendidikan akan memeriahkan Torch Relay atau Pawai Obor Asian Games XVIII di Jakarta Selatan pada 15 Agustus mendatang.

Ada 400 siswa antar pos. Totalnya itu ada 20 pos dalam Pawai Obor di Jakarta Selatan ini

Berbagai pertunjukan seni nantinya juga ditampilkan para siswa di setiap pos.

Kepala Suku Dinas Pendidikan Wilayah I Jakarta Selatan, Joko Sugiarto mengatakan, saat acara berlangsung, para siswa akan berdiri di sepanjang lintasan Pawai Obor dengan menbawa bendera merah putih dan bendera negara-negara peserta Asian Games.

Pemkot Jaksel Pantau Kesiapan Torch Relay di Lapangan

"Ada 400 siswa antar pos. Totalnya itu ada 20 pos dalam Pawai Obor di Jakarta Selatan ini," ujarnya, Rabu (8/8).

Ia menuturkan, dalam kegiatan ini, para siswa memang diminta untuk memeriahkan Asian Games dari berbagai jenjang pendidikan, mulai SD, SMP, hingga SMA. Selain itu, beberapa sekolah juga akan mengirimkan siswanya untuk mengisi pertunjukan di setiap pos.

"Jadi jumlahnya bisa lebih dari 8.000 siswa. Karena masih ada yang mengisi acara di setiap pos," ucapnya.

Menurut Joko, berbagai macam pertunjukan seni akan ditampilkan untuk mengibur masyarakat dalam kegiatan tersebut. Di antaranya seperti pertunjukan marching band, hadroh, marawis, tari-tarian, tari saman, serta lainnya.

"Masing-masing pos akan dihibur lebih dari dua pertunjukan. Setiap pos nantinya bisa dua hingga tiga pertunjukan," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pemprov DKI Kembali Raih Penghargaan dari Kemendag

    access_time18-11-2024 remove_red_eye3659 personFolmer
  2. Camat Duren Sawit Sosialisasikan Pilkada di KBT

    access_time16-11-2024 remove_red_eye1059 personNurito
  3. Pj Gubernur Teguh Pastikan Jakarta Aman, Stabil dan Terkendali

    access_time20-11-2024 remove_red_eye902 personFolmer
  4. Derai Hujan Masih Membasahi Jakarta Hari Ini

    access_time17-11-2024 remove_red_eye899 personTiyo Surya Sakti
  5. Hujan Ringan Basahi Jakarta di Akhir Pekan

    access_time16-11-2024 remove_red_eye859 personNurito