You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
 838 Petugas Gabungan Disiagakan di Jakut Selama Asian Games
.
photo Budhi Firmansyah Surapati - Beritajakarta.id

838 Petugas Gabungan di Jakut Siaga Selama Asian Games

Sebanyak 838 personel gabungan dari unsur Kepolisian, TNI, Sudin Gulkarmat, Sudin Perhubungan dan Satpol PP Jakarta Utara, disiagakan selama perhelatan Asian Games 2018. 

Jumlah personel itu belum ditambah yang dari Mabes Polri. Selain itu kita juga akan lakukan penjagaan tiga JPO

Mereka akan disebar di beberapa lokasi di Jakarta Utara, antara lain venue pertandingan, tempat latihan dan penginapan atlet serta pada jembatan penyeberangan orang (JPO). 

Pemkot Jakbar Siap Gelar Torch Relay Asian Games

Kepala Polres Jakarta Utara, Kombes Reza Arief Dewanto mengatakan, pengamanan difokuskan mengantisipasi kejahatan jalanan, serangan teror dan kemacetan. Dari pendataan lapangan, lanjut Reza, penjagaan akan dilakukan terhadap venue layar, venue jetski, venue eSport, venue latihan, wisma atlet dan hotel penginapan atlet di Ancol.

"Jumlah personel itu belum ditambah yang dari Mabes Polri. Selain itu kita juga akan lakukan penjagaan tiga JPO," ujarnya, Kamis (9/8).

Dijelaskan Reza, ketiga JPO yang akan dijaga yakni JPO di Jl Yos Sudarso, RE Martadinata, dan di daerah kawasan Kemayoran. Penjagaan setiap JPO akan melibatkan sebanyak 10 personel.

"Saat ada rombongan Asian Games melintas JPO akan disterilkan. Tapi di antara semua yang paling kita antisipasi kerawanan kemacetan," tegasnya.

Terkait persoalan arus lalu lintas, Kepala Suku Dinas Perhubungan Jakarta Utara, Benhard Hutajulu menjelaskan, pihaknya bersama Satwil Lantas Jakut terus mengupayakan kelancaran arus lalu lintas. Menurut dia, penerapan aturan ganjil genap di Jl Benyamin Suaeb sudah menunjukkan hasil lalu lintas lebih lancar.

"Coba kita lihat Jl Yos Sudarso, Benyamin Suaeb dan RE Martadinata lebih lancar. Evaluasi penutupan pintu tol Podomoro dan Ancol Barat, tidak jadi permanen, tergantung kebutuhan saja," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Salip Jatim, Jakarta Pimpin Perolehan Medali Emas PON XXI

    access_time14-09-2024 remove_red_eye1212 personAldi Geri Lumban Tobing
  2. Klasemen Sementara PON XXI, Jakarta Terus Bayangi Jawa Timur

    access_time13-09-2024 remove_red_eye1089 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. Warga Serbu Pasar Murah di Kelurahan Dukuh

    access_time18-09-2024 remove_red_eye1035 personNurito
  4. Ini Penerima DTKJ Award 2024

    access_time19-09-2024 remove_red_eye816 personTiyo Surya Sakti
  5. Heru Harap Transportasi Publik Jakarta Terintegrasi Menyeluruh

    access_time17-09-2024 remove_red_eye769 personBudhi Firmansyah Surapati