Tim Bola Voli Asian Games Berlatih di Gelanggang Remaja Jakut
Sebanyak 20 tim bola voli dari 14 negara peserta Asian Games 2018, menggunakan Gelanggang Remaja Jakarta Utara (GRJU) di Jl Yos Sudarso, Kebon Bawang, Tanjung Priok, sebagai tempat berlatih.
Masing-masing ada 10 tim voli putra dan 10 tim voli wanita. Mereka berasal dari 14 negara
Kepala GRJU Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) DKI Jakarta Utara, Serin mengatakan, aktivitas latihan masing-masing tim resmi dijadwalkan sejak Minggu (19/8) kemarin. Mereka berlatih menggunakan lapangan secara bergantian sesuai jadwal yang sudah ditetapkan.
Gelanggang Remaja Jakut Siap Digunakan Tes Event Asian Games"Masing-masing ada 10 tim voli putra dan 10 tim voli wanita. Mereka berasal dari 14 negara," ujarnya, Senin (20/8).
Dijelaskan Serin, tim wanita yang berlatih di GRJU di antaranya berasal dari negara Kazakhstan, Indonesia, Vietnam, China, Hongkong dan Philipina. Sedangkan tim pria yang berlatih di antaranya dari Mongolia, Myanmar, Jepang dan Pakistan.
"Jadwalnya digunakan sebagai venue latihan hingga 30 Agustus. Selama jadi venue, sementara tidak bisa digunakan umum," tandasnya.