ASN Kabupaten Kepulauan Seribu Gelar Peringatan Maulid Nabi
access_time Senin, 26 November 2018 18:25 WIB
remove_red_eye 2617
person Reporter : Suparni
person Editor : F. Ekodhanto Purba
Ratusan Aparatur Sipil Negara (ASN) Pemerintah Kabupaten Administrasi Kepulauan Seribu menggelar peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1440 Hijriah di halaman Masjid Al Makmuriyah, Pulau Pramuka Kelurahan Pulau Panggang Kecamatan Kepulauan Seribu Utara.
Harapannya, para ASN dapat meneladani sifat Rasulullah untuk menjadi pemimpin yang baik
"Harapannya, para ASN dapat meneladani
sifat Rasulullah untuk menjadi pemimpin yang baik serta memberikan pelayanan yang terbaik bagi masyarakat," papar Husein Murad, Bupati Kepulauan Seribu, Senin (26/11).Ditambahkannya, momentum ini juga dapat dijadikan sebagai ajang silaturahim antar ASN yang berada di Kabupaten Kepulauan Seribu agar semakin mempererat persaudaraan dan meningkatkan koordinasi.
Gubernur Hadiri Peringatan Maulid di Ciganjur