You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Petugas Gulkarmat Jaktim Berhasil Evakuasi Sarang Tawon
.
photo Nurito - Beritajakarta.id

Petugas Sudin Gulkarmat Jaktim Berhasil Evakuasi Sarang Tawon

Petugas Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Sudin Gulkarmat) Jakarta Timur, berhasil mengevakuasi sarang tawon di sebuah pohon depan rumah warga, di Jalan Setiawan, Gang Setapak, RT 008/07, Kelurahan Cililitan, Kramat Jati, Jumat (7/12).

Laporan dari warga langsung kita tindak lanjuti

Kasi Pengendalian Kebakaran dan Penyelamatan Sudin Gulkarmat Jakarta Timur, Gatot Sulaeman mengatakan, sarang tawon yang berada di pohon mangga setinggi empat meter ini diameternya mencapai 40 sentimeter. Setiap hari, pemilik rumah, Ningsih (45) selalu resah lantaran tawon berterbangan di dalam rumah hingga membuat anak-anaknya ketakutan.

"Laporan dari warga langsung kita tindak lanjuti. Ternyata sarang tawon diameternya cukup besar sekitar 40 sentimeter, menggantung di batang pohon dan kita langsung lakukan evakuasi," kata Gatot.

Petugas Evakuasi Sarang Tawon di Setu

Menurutnya, evakuasi melibatkan enam personel. Dua petugas naik menggunakan tangga dan lainnya berjaga di bawah. Tidak ada kendala dalam penanganan sarang tawon ini. Setelah berhasil diamankan, sarang tawon dimasukkan ke dalam karung untuk dimusnahkan.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pemprov DKI akan Rekrut Tenaga PPSU Kelurahan

    access_time09-04-2025 remove_red_eye7953 personBudhi Firmansyah Surapati
  2. Sudin Tamhut Jaktim Tambah Pengamanan dan Sarpras di Taman Mahoni

    access_time11-04-2025 remove_red_eye2674 personNurito
  3. Pramono-Rano Doakan Santri Gontor Berhasil dalam Menuntut Ilmu

    access_time08-04-2025 remove_red_eye1110 personDessy Suciati
  4. Ketua Komisi B Usulkan Rute Baru Transjabodetabek

    access_time12-04-2025 remove_red_eye1043 personFakhrizal Fakhri
  5. Ketua DPRD Dukung Upaya Pemprov DKI Perbaiki Fasilitas RDF Plant Rorotan

    access_time10-04-2025 remove_red_eye779 personFakhrizal Fakhri

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik