103 Calon Petugas PPSU Kelurahan Kalibata Lolos Seleksi Awal
Dari 111 warga yang melamar menjadi petugas penanganan prasarana dan sarana umum (PPSU) Kelurahan Kalibata, Jakarta Selatan, 103 dinyatakan lolos tahap seleksi awal.
Selanjutnya mereka harus melakukan tes tertulis, dan wawancara
Lurah Kalibata, Denny Iskandar mengatakan, delapan orang tidak lolos seleksi awal karena tidak mengembalikan dan melengkapi berkas persyaratan yang ditetapkan.
"Mereka yang lolos seleksi awal telah melakukan tes lapangan. Selanjutnya mereka harus melakukan tes tertulis, dan wawancara," ujar Denny, Rabu (12/12).
400 Petugas PPSU Pancoran Apel Antisipasi BanjirDiungkapkan Denny, dari 103 calon anggota PPSU ini nantinya akan disaring menjadi 86 orang. Mereka yang mendapat nilai tertinggi tes tertinggi akan ditetapkan menjadi petugas PPSU kelurahan pada 2019 nanti.
“Setelah tes lapangan, tes terulis dan wawancara, tim penilai akan melakukan perengkingan nilai dengan batasan lima sampai sembilan," pungkasnya.