You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Selama 2018, Sudin Dukcapil Jakpus Layani 1.514 Warga dalam Layanan Biduk
.
photo doc - Beritajakarta.id

Layanan Binduk di Jakpus Berhasil Layani 1.514 Warga

Layanan bina kependudukan (Binduk) yang diadakan oleh Suku Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Dukcapil) Jakarta Pusat selama 2018 telah melayani 1.514 warga. Binduk digelar agar warga tertib administrasi kependudukan.

Binduk ini salah satu kegiatan untuk membina penduduk dalam rangka tertib administrasi kependudukan

"Binduk ini salah satu kegiatan untuk membina penduduk dalam rangka tertib administrasi kependudukan. Jadi untuk memberikan pencerahan kepada masyarakat, sosialisasi supaya masyarakat tertib administrasi," ujar Remon Mastadian, Kepala Sudin Dukcapil Jakarta Pusat, Rabu (2/1).

Menurut Remon, dari jumlah tersebut, pelayanan pembuatan surat keterangan domisili sementara (SKDS) dilakukan kepada 940 warga. Selebihnya untuk perekaman e-KTP, pembuatan akta lahir, dan Kartu Identitas Anak (KIA).

Besok, Operasi Binduk Digelar di Tanah Abang

"Terutama kepemilikan KTP sesuai dengan domisili, kepemilikan kartu keluarga, kalau yang belum punya akta kita informasikan untuk segera membuat," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pemprov DKI Kembali Raih Penghargaan dari Kemendag

    access_time18-11-2024 remove_red_eye3685 personFolmer
  2. Derai Hujan Masih Membasahi Jakarta Hari Ini

    access_time17-11-2024 remove_red_eye959 personTiyo Surya Sakti
  3. Pj Gubernur Teguh Pastikan Jakarta Aman, Stabil dan Terkendali

    access_time20-11-2024 remove_red_eye934 personFolmer
  4. Buka 35.000 Lowongan Kerja, Pj Gubernur Teguh Resmikan Jaknaker Expo 2024

    access_time21-11-2024 remove_red_eye882 personFolmer
  5. Dinsos DKI Luncurkan SiPending Emas Mobile

    access_time18-11-2024 remove_red_eye822 personAldi Geri Lumban Tobing