You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Tim Siaga Kembangan Selatan Siap Antisipasi Genangan
.
photo Folmer - Beritajakarta.id

Tim Siaga Kembangan Selatan Siap Antisipasi Genangan

Kelurahan Kembangan Selatan, Kecamatan Kembangan, Jakarta Barat, menyiapkan satu tim siaga berjumlah 10 personel PPSU untuk penanganan dini genangan saat terjadi hujan lebat.  

Kami melakukan penanganan dini agar air genangan bisa mengalir ke dalam saluran

Lurah Kembangan Selatan, Marullah mengatakan, tim ini akan berkeliling untuk menyelesaikan masalah genangan yang terjadi di sejumlah ruas jalan  serta penanganan pohon tumbang saat turun hujan.

"Kami melakukan penanganan dini agar air genangan bisa mengalir ke dalam saluran," ucap Marulah, Senin (28/1).

Musim Hujan, Kelurahan Petamburan Siagakan Tiga Pompa Air

Diungkapkan Marullah, genangan di wilayahnya kerap terjadi di sekitar lingkar luar Tol Kembangan akibat posisi jalan yang rendah dan tidak ada saluran.

"PPSU melakukan peenanganan dengan  membuat tandon air di areal taman kecil untuk mengalirkan genangan di sekitar lingkar luar Tol Kembangan," katanya.

Ia menambahkan, genangan saat hujan turun juga terjadi di belakang Hypermart disebabkan saluran tertutup urukan kabel.

"Kami sudah berkoordinasi dengan instansi terkait untuk pembenahan jaringan utilitas di belakang Hypermart," ungkapnya.

Saat tidak terjadi hujan, lanjut Marullah, personel PPSU secara rutin melakukan pembersihan di sejumlah ruas jalan guna memastikan saluran dan tali air berfungsi optimal.

"Sampah yang menyumbat saluran diangkut sehingga terjadi genangan air pun cepat surut," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4087 personNurito
  2. Sudin Tamhut Jaktim Tambah Pengamanan dan Sarpras di Taman Mahoni

    access_time11-04-2025 remove_red_eye2793 personNurito
  3. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1781 personFakhrizal Fakhri
  4. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1572 personFakhrizal Fakhri
  5. Program Kampung Iklim Bakal Diimplementasikan di RW 01 Pondok Bambu

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1437 personNurito

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik