You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
 100 Ribu Bibit Ikan Nila Ditebar di Danau Cavalio
.
photo Wuri Setyaningsih - Beritajakarta.id

100 Ribu Bibit Ikan Nila Ditebar di Danau Cavalio

Sebanyak 100 ribu bibit ikan nila ditebar di Danau Cavalio, Jalan Inspeksi Kali Pesanggrahan, RT 15/01, Kelurahan Pesanggrahan, Pesanggrahan, Jakarta Selatan, Selasa (29/1). 

Nanti bisa dipanen bulan Agustus, kita akan memanen bersama ikan nila di danau ini

Wali Kota Jakarta Selatan, Marullah Matali mengatakan, penebaran ikan tersebut untuk menjaga ekosistem danau. Selain itu, ikan nantinya bisa dimanfaatkan warga sekitar jika sudah layak dipanen.

"Nanti bisa dipanen bulan Agustus, kita akan memanen bersama ikan nila di danau ini," ujarnya.

Penataan Kawasan Danau Sunter Dilanjutkan

Sementara itu, Kepala Suku Dinas Ketahanan Pangan, Kelautan dan Pertanian (KPKP) Jakarta Selatan, Wachyuni mengatakan, ikan merupakan hasil dari pembibitan Dinas KPKP DKI. Sebelumnya, pihak Sudin KPKP Jakarta Selatan telah melakukan penebaran bibit ikan pada 4 Januari di Waduk Embung Cinta Aselih sebanyak 150 ribu dan Danau Komplek PU Pasar Jumat pada 25 Januari sebanyak 125 ribu.

Bukan hanya menebar bibit ikan, pihaknya juga menanam pohon produktif di sekitar danau. 

"Kita tanam pohon mangga, jambu, nangka mini dan rambutan. Selain jadi resapan air, ini juga buahnya dapat dimakan oleh warga sekitar," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pramono Anung Siap Ikuti Prosesi Pelantikan Sebagai Gubernur DKI

    access_time20-02-2025 remove_red_eye2700 personTiyo Surya Sakti
  2. Jakarta International Stadium Resmi Jadi Markas Persija

    access_time20-02-2025 remove_red_eye2249 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. Alumni Menwa UPNVJ Tanam Mangrove di Hutan Angke Kapuk

    access_time22-02-2025 remove_red_eye1686 personNurito
  4. Kebakaran di Gedung Pasar Raya Blok M Berhasil Dipadamkan

    access_time19-02-2025 remove_red_eye1054 personTiyo Surya Sakti
  5. Pemprov DKI akan Gelar Pasar Pangan Murah di 193 Lokasi

    access_time22-02-2025 remove_red_eye1023 personBudhi Firmansyah Surapati