You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Musrenbang Kelurahan Marunda Bahas 108 Usulan
.
photo Budhi Firmansyah Surapati - Beritajakarta.id

Musrenbang Kelurahan Marunda Bahas 108 Usulan

Sebanyak 108 usulan hasil dari rembuk 11 RW menjadi bahan pembahasan dalam musyawarah rencana pembangunan (Musrenbang) Kelurahan Marunda, Cilincing, Jakarta Utara. Dari keseluruhan usulan tersebut, 70 di antaranya merupakan usulan pembangunan fisik.

Keterlibatan masyarakat sangat kita perlukan untuk memberi usulan yang dibutuhkan. 

Wali Kota Jakarta Utara, Syamsudin Lologau mengatakan, kawasan Marunda memiliki keunikan karena berbatasan langsung dengan laut dan daerah tetangga. Karena itu, Ia berharap masyarakat benar-benar memanfaatkan kegiatan Musrenbang untuk memberi masukan tentang kebutuhan pembangunan yang bermanfaat.

"Keterlibatan masyarakat sangat kita perlukan untuk memberi usulan yang dibutuhkan. Masyarakat silakan usulkan kegiatan yang bermanfaat bagi orang banyak," ujarnya, Rabu (30/1).

Musrenbang Kelurahan Petogogan Hasilkan 65 Usulan

Lurah Marunda, Hilda Damayanti menambahkan, mayoritas pembangunan fisik yang diusulkan warga terkait peningkatan infrastrukur saluran air dan jalan orang. Sedangkan 38 usulan non fisik berupa pelatihan.

"Usulan prioritas kita pembangunan saluran air di RW 07. Selama ini mereka tidak punya saluran dan kerap tergenang saat hujan," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. 30 Pohon Tabebuya Ditanam di Jalan Karet Pasar Baru Timur 2

    access_time17-01-2025 remove_red_eye1469 personBudhi Firmansyah Surapati
  2. 411.161 Wisatawan Kunjungi Kepulauan Seribu di Tahun 2024

    access_time18-01-2025 remove_red_eye1456 personAnita Karyati
  3. Dinas PPAPP Perkuat Pencegahan Pelecehan Seksual di Transportasi Publik

    access_time20-01-2025 remove_red_eye1183 personAldi Geri Lumban Tobing
  4. Petugas Padamkan Kebakaran di Mangga Besar XIII

    access_time21-01-2025 remove_red_eye1168 personBudhi Firmansyah Surapati
  5. Pemprov DKI Terima Hibah Dua Mobil Layanan Konseling

    access_time16-01-2025 remove_red_eye1109 personFolmer