You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
 OKKP-D DKI Jakarta Gelar Sidang Komisi Teknis Rumah Pengemasan dan PSAT
.
photo Aldi Geri Lumban Tobing - Beritajakarta.id

OKKPD Gelar Sidang Komisi Teknis Rumah Pengemasan

Otoritas Kompeten Keamanan Pangan Daerah (OKKPD) Dinas Ketahan Pangan, Kelautan dan Pertanian (KPKP) DKI Jakarta menyelenggarakan Sidang Komisi Teknis terkait registrasi Rumah Pengemasan (Packing House) dan Pangan Segar Asal Tumbuhan (PSAT) untuk mendapatkan sertifikat.

Empat pelaku usaha dengan usulan sebanyak 24 produk

Kepala Pusat Promosi dan Sertifikasi Hasil Pertanian Dinas KPKP DKI Jakarta, Wati Mutia menuturkan, setelah ada Peraturan Menteri Pertanian Nomor 53/Permentan/KR.040/12/2018 tentang Keamanan dan Mutu Pangan Segar Asal Tumbuhan, pendaftaran PSAT dan Rumah Pengemasan yang semula bersifat sukarela saat ini menjadi wajib.

"Hari ini kami menyidangkan sertifikasi yang diajukan empat pelaku usaha dengan usulan sebanyak 24 produk. Semuanya dinyatakan lolos dan berhak kami berikan sertifikat," ujar Wati, yang juga menjabat sebagai Ketua OKKPD Provinsi DKI Jakarta, Rabu (6/2).

Jelang Imlek, Omzet Penjualan Bunga di Pasar Rawa Belong Melonjak

Dijelaskannya, salah satu pelayanan OKKPD yang perlu mendapatkan perhatian untuk percepatan adalah registrasi Rumah Pengemasan karena terkait dengan kebijakan untuk meningkatkan ekspor.

"Sejak tahun 2016 hingga hari ini, untuk Rumah Pengesahan kita sudah menerbitkan tujuh sertifikat. Sedangkan, PAST ada 458 sertifikat dan dua Sertifikat Prima-3," terangnya.

Ia menambahkan, Otoritas Kompeten Keamanan Pangan (OKKP) adalah unit kerja pemerintah yang terdapat di pemerintah pusat dan pemerintah daerah.

"OKKPD Provinsi DKI Jakarta telah diakui secara formal atau diverifikasi oleh Badan Ketahanan Pangan atau OKKP Pusat per 30 Desember 2016," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. 30 Pohon Tabebuya Ditanam di Jalan Karet Pasar Baru Timur 2

    access_time17-01-2025 remove_red_eye1518 personBudhi Firmansyah Surapati
  2. 411.161 Wisatawan Kunjungi Kepulauan Seribu di Tahun 2024

    access_time18-01-2025 remove_red_eye1506 personAnita Karyati
  3. Petugas Padamkan Kebakaran di Mangga Besar XIII

    access_time21-01-2025 remove_red_eye1310 personBudhi Firmansyah Surapati
  4. Dinas PPAPP Perkuat Pencegahan Pelecehan Seksual di Transportasi Publik

    access_time20-01-2025 remove_red_eye1225 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Pemprov DKI Terima Hibah Dua Mobil Layanan Konseling

    access_time16-01-2025 remove_red_eye1152 personFolmer