You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Pengadaan Sarana SDN 05 Kalibaru Direalisasikan Mei
.
photo Budhi Firmansyah Surapati - Beritajakarta.id

Pengadaan Sarana SDN 05 Kalibaru Direalisasikan Mei

Pengadaan mebeler dan sarana pendidikan untuk Gedung SDN 05 Kalibaru, Jakarta Utara, yang baru selesai direnovasi total, akan direalisasikan sebelum tahun ajaran baru dimulai.

Sementara ini, sebagian kita pinjam pakai dari SMPN 244. Prinsipnya KBM terlaksana dan berjalan baik

Kepala Suku Dinas Pendidikan Wilayah 2 Jakarta Utara, Momon Sulaeman menjelaskan, selama proses renovasi, operasional kegiatan belajar mengajar (KBM) siswa direlokasi ke SMPN 53.

"Sementara aktivitas belajar mengajar masih menggunakan sistem sif sambil menunggu sarana dan mebeler," ujarnya, Senin (18/2).

Pembangunan Sekolah Jadi Prioritas dalam Pembahasan APBD 2017

Dijelaskan Momon, Dinas Pendidikan DKI Jakarta selaku pelaksana pengadaan sudah menjanjikan akan merealisasikan pengadaan sarana pendidikan dan mebeler sekitar Mei mendatang.

"Sementara ini, sebagian kita pinjam pakai dari SMPN 244. Prinsipnya KBM terlaksana dan berjalan baik," katanya.

Kepala SDN 05 Kalibaru, Wahabi mengungkapkan, sebelum rehab hanya terdapat tujuh lokal kelas di bangunan sekolah. Setelah rehab total terdapat 17 lokal dengan kapasitas tampung masing-masing ruangan 32 siswa.

"Total ruangan ini sesuai dengan kebutuhan pelajar yang dibagi menjadi 17 rombongan belajar," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Transjakarta Uji Coba Layanan 'Open Top Tour of Jakarta'

    access_time21-12-2024 remove_red_eye1631 personAldi Geri Lumban Tobing
  2. Kolaborasi Transjakarta - Telkomsel Tingkatkan Pelayanan bagi Pelanggan

    access_time19-12-2024 remove_red_eye1581 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. Halte Simpang Pramuka dan Rawamangun Ditutup, Transjakarta Lakukan Penyesuaian Layanan

    access_time18-12-2024 remove_red_eye1171 personAldi Geri Lumban Tobing
  4. Kadishub Tegaskan Tidak Ada Penghapusan Layanan Transjakarta Setelah MRT Fase 2A Selesai

    access_time21-12-2024 remove_red_eye1135 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Semarak Christmas Carol di Jakarta Sambut Natal

    access_time18-12-2024 remove_red_eye1109 personDessy Suciati