800 Pelajar di Jakpus Sudah Rekam KTP Elektronik
access_time Senin, 18 Februari 2019 19:40 WIB
remove_red_eye 1595
person Reporter : Rezki Apriliya Iskandar
person Editor : Andry
Suku Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Sudin Dukcapil) Jakarta Pusat telah melakukan kegiatan jemput bola perekaman Kartu Tanda Penduduk Elektronik (KTP-el) kepada 800 pelajar dari 13 SMA dan 14 SMK negeri di wilayahnya yang akan memasuki usia 17 tahun.
Kegiatan ini dilakukan dari 14 Januari sampai 18 Februari 2019
"Kegiatan ini dilakukan dari 14 Januari sampai 18 Februari 2019. Diawali di SMKN 16, SMKN 1 dan SMAN 1 lalu berakhir hari ini di SMAN 20," ujar Remon Mastadian, Kepala Sudin Dukcapill Jakarta Pusat, Senin (18/2).
Remon menjelaskan, setelah mengikuti perekaman ini
, para siswa bisa mengambil KTP-el mereka di masing-masing sekolah ketika sudah berusia 17 tahun. Selanjutnya, kegiatan serupa kembali akan dilaksanakan di SMA dan SMK swasta di Jakarta.Layanan Jemput Bola Perekaman E-KTP Digencarkan"Jadwal di sekolah swasta nanti kita rapatkan dan koordinasikan lagi supaya lebih efektif," tandasnya.