You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Anggota Dewan Kabupaten Malang Kunker ke DPRD DKI
.
photo TP Moan Simanjuntak - Beritajakarta.id

Anggota Dewan Kabupaten Malang Kunker ke DPRD DKI

Rombongan anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Malang, Jawa Timur, Jumat (22/2), melakukan kunjungan kerja (Kunker) ke DPRD DKI Jakarta. Mereka diterima Wakil Ketua DPRD DKI, Mohamad Taufik.  

Kami ingin mengetahui tentang penataan pasar modern dan tradisional di Jakarta, karena DKI memiliki aturan yang jelas tentang ini,

Wakil Ketua DPRD Kabupaten Malang, Unggul Nugroho mengatakan, kunjungan mereka untuk sharing informasi tentang penyusunan regulasi penataan pasar modern.

Diungkapkan Unggul, saat ini di wilayahnya banyak berdiri minimarket dan dikhawatirkan dapat mematikan usaha pedagang di pasar modern.

Bamus DPRD Kota Probolinggo Kunker ke DPRD DKI

"Kami ingin mengetahui tentang penataan pasar modern dan tradisional di Jakarta, karena DKI memiliki aturan yang jelas tentang ini," ujarnya.

Terkait hal ini, Wakil Ketua DPRD DKI, Mohamad Taufik menyatakan, dalam menyusun regulasi tentang penataan pasar pihaknya bersama eksekutif menimbang banyak aspek, terutama soal tata letak pasar modern yang tidak boleh berdekatan dengan pasar tradisional.

"Harus ada aturan yang jelas tentang syarat pembangunan pasar modern agar tidak mematikan keberadaan pasar tradisional dan warung warung yang ada di lingkungan masyarakat," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Transjakarta Uji Coba Layanan 'Open Top Tour of Jakarta'

    access_time21-12-2024 remove_red_eye1568 personAldi Geri Lumban Tobing
  2. Kolaborasi Transjakarta - Telkomsel Tingkatkan Pelayanan bagi Pelanggan

    access_time19-12-2024 remove_red_eye1539 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. Halte Simpang Pramuka dan Rawamangun Ditutup, Transjakarta Lakukan Penyesuaian Layanan

    access_time18-12-2024 remove_red_eye1138 personAldi Geri Lumban Tobing
  4. Kadishub Tegaskan Tidak Ada Penghapusan Layanan Transjakarta Setelah MRT Fase 2A Selesai

    access_time21-12-2024 remove_red_eye1099 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Semarak Christmas Carol di Jakarta Sambut Natal

    access_time18-12-2024 remove_red_eye1059 personDessy Suciati