You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Gala Siswa Indonesia SMP Tingkat Kecamatan Digelar di Kepulauan Seribu
.
photo Suparni - Beritajakarta.id

Sudin Pendidikan Kepulauan Seribu Gelar GSI di Pulau Kelapa

Suku Dinas Pendidikan Kepulauan Seribu menggelar Gala Siswa Indonesia (GSI) Sekolah Menengah Pertama (SMP) tingkat kecamatan tahun 2019 di lapangan sepak bola Kelurahan Pulau Kelapa, Kecamatan Kepulauan Seribu Utara.

Kegiatan tersebut merupakan program berjenjang dari Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan RI dalam menjalin silaturahmi antar siswa di Kepulauan Seribu

"Kegiatan tersebut merupakan program berjenjang dari Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan RI dalam menjalin silaturahmi antar siswa di Kepulauan Seribu," ujar Ade Yulia Narun, Kepala Suku Dinas Pendidikan kepulauan Seribu, Jumat (22/2).

Sudinpora Jakpus Buka Turnamen Bela Diri di GOR Senen

Ia menambahkan, untuk pertandingan pembukaan GSI ini diikuti SMP Negeri 133 Pulau Pramuka melawan SMP Negeri 260 Pulau Harapan. Hasilnya, pertandingan tersebut dimenangkan SMP Negeri 133 Pulau Pramuka dengan skor 1-0.

Selanjutnya kegiatan GSI ini akan digelar di wilayah Kecamatan Kepulauan Seribu Selatan akan digelar di Pulau Untung Jawa pada tanggal 5 dan 6 Maret mendatang.

"Untuk GSI di Kecamatan Kepulauan Seribu Selatan akan diikuti oleh SMP Negeri 241 Pulau Tidung, SMP Negeri 288 Pulau Untung Jawa dan SMP Negeri 285  Satu Atap Pulau Pari," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pramono Anung Siap Ikuti Prosesi Pelantikan Sebagai Gubernur DKI

    access_time20-02-2025 remove_red_eye2821 personTiyo Surya Sakti
  2. Jakarta International Stadium Resmi Jadi Markas Persija

    access_time20-02-2025 remove_red_eye2402 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. Alumni Menwa UPNVJ Tanam Mangrove di Hutan Angke Kapuk

    access_time22-02-2025 remove_red_eye2001 personNurito
  4. Pemprov DKI akan Gelar Pasar Pangan Murah di 193 Lokasi

    access_time22-02-2025 remove_red_eye1334 personBudhi Firmansyah Surapati
  5. Kebakaran di Gedung Pasar Raya Blok M Berhasil Dipadamkan

    access_time19-02-2025 remove_red_eye1186 personTiyo Surya Sakti