You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Ikan Hias Pulau Panggang Diminati Para Penggemar
.
photo Suparni - Beritajakarta.id

Ikan Hias Pulau Panggang Diminati Para Penggemar

Ikan hias milik pembudidaya dan nelayan Pulau Panggang Kepulauan Seribu Utara kini mulai diminati para penggemar ikan hias.

Kami kumpulkan hasil tangkap para nelayan secara tradisional agar tidak merusak karang dan setelah terkumpul satu minggu baru kita kirim ke darat,

Ali Rahman, warga RT 01/02 Kelurahan Pulau Panggang mengatakan, seiring perubahan cuaca dan pemulihan karang yang semakin membaik, membawa rezeki tersendiri bagi para pembudidaya dan nelayan tangkap ikan hias.

"Dalam seminggu, minimal penghasilan dari menjual ikan hias yang saya kirim ke Jalan Sumenep, Menteng Jakarta Pusat bisa mencapai Rp 4 juta," ujar Ali yang tergabung dalam Pernitas atau Perhimpunan Nelayan, Pedagang Ikan dan Tanaman Hias Kepulauan Seribu, Jumat (22/3).

Ini Upaya Pemkot Jaksel Bangkitkan Budidaya Ikan Cupang

Dijelaskan Ali, saat cuaca baik, berbagai jenis dan ukuran ikan hias laut tersebut, didapat dari perairan di sekitar Pulau Pari, Pulau Payung dan Pulau Tidung.

"Jenis yang paling disukai ikan nemo dengan harga bervariasi sesuai ukuran harganya mulai Rp 7-15 ribu per ekor," katanya.

Sementara berbagai jenis ikan hias yang laku dijual dan memiliki permintaan cukup tinggi di antaranya, ikan Polita, GP Moris, GP Panah, Jae-jae, Blue Star, Belony, Tangkur MP, Mutiara dan Keling Ijo.

"Kami kumpulkan hasil tangkap para nelayan secara tradisional agar tidak merusak karang dan setelah terkumpul satu minggu baru kita kirim ke darat," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pemprov DKI Kembali Raih Penghargaan dari Kemendag

    access_time18-11-2024 remove_red_eye3650 personFolmer
  2. Camat Duren Sawit Sosialisasikan Pilkada di KBT

    access_time16-11-2024 remove_red_eye1051 personNurito
  3. Pj Gubernur Teguh Pastikan Jakarta Aman, Stabil dan Terkendali

    access_time20-11-2024 remove_red_eye890 personFolmer
  4. Derai Hujan Masih Membasahi Jakarta Hari Ini

    access_time17-11-2024 remove_red_eye873 personTiyo Surya Sakti
  5. Hujan Ringan Basahi Jakarta di Akhir Pekan

    access_time16-11-2024 remove_red_eye836 personNurito