You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Dinas Nakertrans Targetkan 3.500 Wirausaha Baru
.
photo doc - Beritajakarta.id

Dinas Nakertrans Targetkan 3.500 Wirausaha Baru

Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Nakertrans) DKI Jakarta menargetkan terealisasinya 3.500 wirausaha baru melalui program Pengembangan Kewirausahaan Terpadu (PKT) di tahun 2019.

650 peserta sudah memasuki tahap pelatihan

Kepala Dinas Nakertrans DKI Jakarta, Andri Yansyah mengatakan, pada periode Januari-Maret 2019 sudah ada 2.745 orang yang mendaftarkan diri untuk menjadi peserta PKT atau berada di tahapan P1.

"Dari jumlah itu, saat ini sebanyak 650 peserta sudah memasuki tahap pelatihan atau P2," ujarnya, Kamis (4/4).

Januari-Maret, 5.639 Kartu Pekerja Telah Didistribusikan

Andri menjelaskan, Dinas Nakertrans DKI Jakarta saat ini memiliki sebanyak 86 pendamping untuk memastikan para peserta program PKT dapat mengikuti tahapan-tahapan yang diperlukan hingga bisa berwirausaha.

"Dinas Nakertrans mengerahkan dua orang pendamping untuk tiap kecamatan. Mereka juga rutin melakukan sosialisasi program PKT kepada warga," terangnya.

Ia menambahkan, Dinas Nakertrans bekerja sama dengan Dinas Perindustrian dan Energi juga akan memfasilitasi peserta program PKT untuk melakukan pendaftaran merek dan sertifikasi halal produk.

"Peran pemerintah itu memfasilitasi kebutuhan masyarakat yang ingin meningkatkan kesejahteran. Bisa dengan cara mendapatkan pekerjaan atau membuka usaha sendiri," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4141 personNurito
  2. Sudin Tamhut Jaktim Tambah Pengamanan dan Sarpras di Taman Mahoni

    access_time11-04-2025 remove_red_eye2803 personNurito
  3. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1797 personFakhrizal Fakhri
  4. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1586 personFakhrizal Fakhri
  5. Kebakaran di Bawah Kolong Tol Wiyoto Wiyono Berhasil Dipadamkan

    access_time16-04-2025 remove_red_eye1487 personAnita Karyati

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik