You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Anies Apresiasi Layanan Aplikasi Samsat Online Nasional
.
photo Mochamad Tresna Suheryanto - Beritajakarta.id

Anies Apresiasi Layanan Aplikasi Samsat Online Nasional

Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan mengapresiasi layanan aplikasi Samsat Online Nasional yang memanfaatkan perkembangan teknologi dan informasi untuk lebih memberikan kemudahan kepada masyarakat.

Ini adalah tentang pelayanan bagi warga

Anies mengimbau masyarakat agar segera mengunduh aplikasi Samsat Online Nasional yang sudah tersedia di Goggle Play Store dan Apps Store. Pasalnya, aplikasi itu akan mempermudah pembayaran Pajak Kendaraan Bermotor (PKB), Sumbangan Wajib Dana Kecelakaan Lalu Lintas Jalan (SWDKLLJ), dan Penerimaan Negara Bukan Pajak (PNBP) pengesahan STNK.

"Ini melampaui sekadar kita mengikuti perubahan zaman. Ini adalah tentang pelayanan bagi warga yang nyaman, mudah, tuntas, dan tanpa harus menghabiskan waktu," ujarnya, saat acara penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) dan Perjanjian Kerja Sama Program Samsat Online Nasional di Gedung NTMC, Jalan MT Haryono, Jakarta Selatan, Kamis (4/4).

Layanan Samsat Keliling saat HBKB Diminati

Manurutnya, dengan pengelolaan secara efisien, akan memberikan dampak dan manfaat positif yang akan dirasakan langsung oleh warga selaku Wajib Pajak (WP) maupun pemerintah.

"Kita berharap, dengan layanan yang semakin mudah masyarakat bisa segera menunaikan kewajibannya, tidak perlu lagi ditunda-tunda. Pajak yang dibayarkan sangat berguna untuk pembangunan," tandasnya.  

Untuk diketahui, MoU dan PKS Samsat Online Nasional ditandatangani oleh Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan; Kepala Korlantas Mabes Polri, Irjen Pol Refdi Andri; Direktur Pendapatan Daerah Kementerian Dalam Negeri, Hendriwan; serta Direktur Utama PT Jasa Raharja, Budi Rahardjo.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. 14.485 Wisatawan Telah Kunjungi Kepulauan Seribu

    access_time03-04-2025 remove_red_eye883 personAnita Karyati
  2. Wagub Rano Sapa Pengunjung Acara Lebaran di Jakarta

    access_time05-04-2025 remove_red_eye806 personBudhi Firmansyah Surapati
  3. Arus Balik di Terminal Kampung Rambutan Meningkat

    access_time04-04-2025 remove_red_eye719 personNurito
  4. 34.950 Pemudik Tiba di Stasiun Senen dan Gambir Hari Ini

    access_time04-04-2025 remove_red_eye711 personBudhi Firmansyah Surapati
  5. ASN Pemprov DKI dan Warga Padati Open House Lebaran Wagub Rano

    access_time01-04-2025 remove_red_eye693 personFolmer

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik