You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
 Wakil Wali Kota Jaksel Monitoring Pengerjaan Trotoar di Jalan Raya Ragunan
.
photo Maulana Khamal Macharani - Beritajakarta.id

Wakil Wali Kota Jaksel Monitoring Penataan Trotoar

Wakil Wali Kota Adminitrasi Jakarta Selatan Isnawa Adji melakukan monitoring pekerjaan trotoar di Jalan Raya Ragunan hingga Jalan Warung Jati Barat, Kelurahan Jati Padang, Kecamatan Pasar Minggu. 

Kita perlu kerja bersama

Isnawa mengatakan, trotoar ini dibangun oleh Suku Dinas Bina Marga sepanjang 1.950 meter dengan tujuan semakin memenuhi hak pejalan kaki dan penyandang disabilitas.

Pohon di Jalan Iskandarsyah Raya Dipangkas

"Penataan ini juga dilakukan sebagai upaya mempercantik kawasan. Kita akan koardinasikan dengan sudin lainnya agar penataan lebih komprehensif seperti, penataan tiang listrik dan saluran air dan pohon," ujarnya, Kamis (18/7).

Menurut Isnawa, ada beberapa catatan  dalam kegiatan monitoring hari ini, salah satunya posisi pohon-pohon besar yang ada di area trotoar dan menjorok ke arah jalan raya.

"Kita perlu kerja bersama agar penataan dapat dilakukan secara menyeluruh," ungkapnya.

Sementara, Kepala Suku Dinas Bina Marga Najib menambahkan, trotoar di Jalan Ragunan Raya hingga Jalan Warung Jati Barat menggunakan anggaran sebesar Rp 8,7 Miliar. 

"Kami menargetkan pekerjaan ini rampung November mendatang," tandasnya. 

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Tiga ASN Berprestasi Pemprov DKI Terima Penghargaan dari Gubernur

    access_time07-05-2025 remove_red_eye4507 personDessy Suciati
  2. Rano Ajak PPSU dan Petugas Gulkarmat Nobar Film

    access_time08-05-2025 remove_red_eye1369 personBudhi Firmansyah Surapati
  3. Pemprov DKI-Kabupaten Karawang Perkuat Kerja Sama Pangan

    access_time06-05-2025 remove_red_eye1307 personDessy Suciati
  4. Dilantik Jadi Kadiskominfotik, Budi Awaluddin Naik Transjakarta ke Balai Kota

    access_time07-05-2025 remove_red_eye1271 personFolmer
  5. Pejabat yang akan Dilantik Diingatkan Gunakan Transportasi Umum

    access_time07-05-2025 remove_red_eye801 personDessy Suciati
KONTAK KAMI

Jl. Medan Merdeka Selatan 8-9 Blok F Lt. II Jakarta
local_phone +62 21 3822356
email redaksi@beritajakarta.id

TAUTAN LAINNYA
Tentang Kami | Sitemap | Infografis

© copyright 2001 - 2025 All Rights Reserved

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik