You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
       Saluran di Jalan Kalibata Utara II Dinormalisasi
.
photo Mochamad Tresna Suheryanto - Beritajakarta.id

Saluran di Jalan Kalibata Utara II Dinormalisasi

Satuan Pelaksana Sumber Daya Air (Satpel SDA) Kecamatan Pancoran, Jakarta Selatan, melakukan normalisasi saluran di Jalan Kalibata Utara II, Kelurahan Kalibata.

Mengerahkan 16 personel

Kepala Satpel SDA Kecamatan Pancoran, Supriyanto mengatakan, normalisasi dilakukan dengan mengeruk sedimen lumpur dan sampah yang memicu terjadinya pendangkalan saluran sepanjang 300 meter.

"Sedimen yang dikeruk memiliki ketebalan sekitar 50 sentimeter. Kami mengerahkan 16 personel," ujarnya, Senin (22/7).

Kadis SDA Siap Bergerak Cepat Laksanakan Program Prioritas

Supriyanto menjelaskan, sejak pengerukan dimulai pada 13 Juli lalu, hingga saat ini sudah berhasil diangkat sebanyak 400 karung sedimen.

"Targetnya, rampung pekan depan. Kami berharap saluran kembali lancar dan tidak tersumbat saat hujan turun sehingga tidak terjadi genangan," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Personel Gabungan Tangani Ceceran Oli di Jl I Gusti Ngurah Rai

    access_time30-04-2024 remove_red_eye3872 personNurito
  2. Kelurahan Duren Sawit dan Pondok Bambu Deklarasikan STBM

    access_time03-05-2024 remove_red_eye3288 personNurito
  3. Kelurahan Rawa Terate Gandeng CSR Tangani DBD

    access_time30-04-2024 remove_red_eye2463 personNurito
  4. 60 Warga Manfaatkan Layanan Jemput Bola Pembuatan NIB

    access_time01-05-2024 remove_red_eye2361 personTiyo Surya Sakti
  5. Sekda DKI Buka Kick Off Inventarisasi Barang Milik Daerah 2024

    access_time30-04-2024 remove_red_eye2357 personFolmer