You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Hewan Kurban di Jakut Mulai Diperiksa Awal Agustus
.
photo doc - Beritajakarta.id

Hewan Kurban di Jakut Mulai Diperiksa Awal Agustus

Suku Dinas Ketahanan Pangan, Kelautan dan Perikanan (KPKP) Jakarta Utara akan melakukan pemeriksaan hewan kurban tahun 2019 mulai dari H-10 hingga H+3 Hari Raya Idul Adha 1440 Hijriah. Rencananya, pemeriksaan dimulai di awal Agustus.

Pemeriksaan ke penampungan untuk memastikan kesehatan,

Kepala Suku Dinas KPKP Jakarta Utara, Rita Nirmala mengatakan, pemeriksaan hewan kurban sebelum hari raya akan difokuskan ke tempat penampungan. Sedangkan setelah Idul Adha, pemeriksaan akan menyasar tempat pemotongan.

"Pemeriksaan ke penampungan untuk memastikan kesehatan, kelengkapan dan usia hewan kurban apakah sudah sesuai syarat dan syariat," ujarnya, Senin (29/7).

Pemkot Jakbar Lakukan Pemeriksaan Hewan Kurban

Dilanjutkan Rita, pemeriksaan ke tempat pemotongan mulai hari H hingga H+3 fokus memeriksakan kesehatan hewan dan daging. Termasuk akan dilakukan pemeriksaan post antemortum untuk memastikan kesehatan bagian dalam hewan kurban dan layak konsumsi.

"Pemeriksaan mulai hari H kita melibatkan tim dari Institut Pertanian Bogor (IPB) dan Persatuan Dokter Hewan Indonesia (PDHI)," jelasnya.

Berdasarkan hasil pemeriksaan tahun 2018, sambung Rita, sebanyak 8.415 hewan seperti domba, kambing, sapi dan kerbau diperiksa di 135 lokasi penampungan yang tersebar di enam wilayah kecamatan. Dari jumlah itu, 12 di antaranya kedapatan sakit, satu cacat dan dua belum cukup umur.

"Bagi yang sakit kita berikan pengobatan. Bagi yang belum cukup umur dan cacat tidak direkomendasikan di jual," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4005 personNurito
  2. Sudin Tamhut Jaktim Tambah Pengamanan dan Sarpras di Taman Mahoni

    access_time11-04-2025 remove_red_eye2774 personNurito
  3. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1744 personFakhrizal Fakhri
  4. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1553 personFakhrizal Fakhri
  5. Program Kampung Iklim Bakal Diimplementasikan di RW 01 Pondok Bambu

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1416 personNurito

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik