You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
 21 Alumni IPDN di Serahkan ke Pemprov DKI Jakarta
.
photo Reza Hapiz - Beritajakarta.id

Kemendagri Serahkan 21 Alumni IPDN ke Pemprov DKI

Kementerian Dalam Negeri Republik Indonesia (Kemendagri RI) menyerahkan lulusan Institut Pemerintahan Dalam Negeri (IPDN) angkatan XXV ke Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta.

Kebetulan saya kebagian mengantarkan di Jakarta,

Kepala Pusat Penerangan Kemendagri, Bahtiar Baharuddin mengatakan, penyerahan lulusan IPDN hari ini dilakukan serentak di 34 provinsi di Indonesia. Lulusan IPDN angkatan XXV seluruhnya ada 1.456 orang.

37 Lulusan IPDN Selesaikan Orientasi di Pemprov DKI

"Kebetulan saya kebagian mengantarkan di Jakarta. Di Pemprov DKI Jakarta ada 21 orang yang sudah diserahkan," ujarnya di Balaikota DKI, Rabu (31/7).

Ia menjelaskan, seluruh alumni IPDN yang diserahkan ini tidak dikembalikan ke daerah asal pendaftaran. Artinya, bila mereka mendaftar di DKI, maka harus bertugas di provinsi lain.

"Prinsipnya ditukar antar provinsi. Jadi yang dari Sulawesi tugas di Pulau Jawa, Jawa di Kalimantan. Termasuk yang 21 orang ini asal usulnya dari luar DKI Jakarta," tuturnya.

Menurutnya, alumni IPDN ini memang disiapkan secara baik untuk bekerja di pemerintahan. Siswa sebelumnya mendapat pola pengajaran, pelatihan dan pengasuhan. 

"Kami harapkan mereka menjadi agen perubahan di daerah. DKI Jakarta sendiri telah melakukan reformasi birokrasi secara baik," katanya.

Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) DKI Jakarta, Chaidir menerima penyerahan 21 alumni IPDN. Penempatan mereka sendiri akan diputuskan setelah proses assessment dan orientasi selama 30 hari sebelum diberikan praktik lapangan.

"Kalau sudah tepat baru kami akan tetapkan ke SKPD.  Bisa juga ke kota administratif, badan atau dinas. Intinya yang sesuai dengan latar belakang mereka," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4297 personNurito
  2. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1842 personFakhrizal Fakhri
  3. Kebakaran di Bawah Kolong Tol Wiyoto Wiyono Berhasil Dipadamkan

    access_time16-04-2025 remove_red_eye1730 personAnita Karyati
  4. Pemprov DKI Pastikan Rekrutmen 1.652 Petugas PPSU Transparan dan Bebas KKN

    access_time15-04-2025 remove_red_eye1643 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1619 personFakhrizal Fakhri
KONTAK KAMI

Jl. Medan Merdeka Selatan 8-9 Blok F Lt. II Jakarta
local_phone +62 21 3822356
email redaksi@beritajakarta.id

TAUTAN LAINNYA
Tentang Kami | Sitemap | Infografis

© copyright 2001 - 2025 All Rights Reserved

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik