You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
 Yayasan Tunas Muda Care Menangkan Eco Qurban Challenge
.
photo Aldi Geri Lumban Tobing - Beritajakarta.id

Yayasan Tunas Muda Care Menangkan Eco Qurban Challenge

Dinas Lingkungan Hidup (LH) DKI Jakarta mengadakan Eco Qurban Challenge untuk mengajak masyarakat menggunakan wadah ramah lingkungan dalam mendistribusikan daging kurban. Berhasil memenangkan Eco Qurban Challenge adalah Yayasan Tunas Muda Care yang berhak atas hadiah satu ekor kambing.

Pagi ini hadiah langsung diantar

Kepala Dinas LH DKI Jakarta, Andono Warih mengatakan, melalui akun instagram @tunasmudacare, Yayasan Tunas Muda Care terpilih sebagai pemenang. Yayasan Tunas Muda Care merupakan lembaga filantropi anak muda dan mengoordinir pemotongan hewan kurban di beberapa lokasi di Ibukota dengan menggunakan ribuan besek bambu untuk wadahnya.

Yuk Ikutan Eco Qurban Challenge Berhadiah Satu Ekor Kambing

"Pagi ini hadiah langsung diantar. Hadiah yang kami serahkan masih bisa digunakan untuk berkurban," ujarnya, Senin 12/8).

Andono mengapresiasi warga Jakarta, khususnya panitia kurban yang antusias mengikuti Seruan Gubernur DKI Jakarta Nomor 4 Tahun 2019 tentang Pemotongan Hewan Kurban Dalam Rangka Hari Raya Idul Adha 1440 H/2019.

"Kami apresiasi semangat warga Jakarta. Ternyata imbauan Pak Gubernur disambut sangat antusias. Bahkan, ada komunitas yang secara khusus menggalang gerakan untuk menyumbang besek bambu ke masjid-masjid," terangnya.

Andono berharap, gerakan ini dapat berlanjut dalam pelaksanaan kurban di tahun-tahun mendatang. Sebab, selain ramah lingkungan, penggunaan berbagai wadah alternatif seperti besek bambu dapat menggerakan ekonomi perajin di daerah.

"Kami berharap tahun depan menjadi lebih masif lagi penggunaan wadah ini. Kita mulai tradisi baru, peradaban yang ramah lingkungan," ungkapnya.

Sementara, Direktur Yayasan Tunas Muda Care, Hendra menuturkan, tantangan Eco Qurban Challenge yang digagas Dinas LH DKI Jakarta juga perlu diapresiasi karena memberikan makna lebih pada kegiatan kurban.

"Selain bernilai ibadah dan peduli sesama, Eco Qurban Challenge mengajak kami untuk peduli lingkungan dengan mengurangi penggunaan plastik yang sulit terurai secara alami," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pj Gubernur Teguh Lantik Tujuh Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama

    access_time28-11-2024 remove_red_eye4871 personDessy Suciati
  2. Jakarta Hari Ini Berawan Hingga Diguyur Hujan

    access_time23-11-2024 remove_red_eye1243 personTiyo Surya Sakti
  3. Personel Gabungan Turunkan APK Pilkada di Jaktim

    access_time24-11-2024 remove_red_eye1210 personNurito
  4. 10 Perangkat Daerah dan Tiga BUMD Raih Penghargaan Kearsipan

    access_time28-11-2024 remove_red_eye1156 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. PT JIEP Tanam 2.400 Bibit Pohon Asoka

    access_time23-11-2024 remove_red_eye1099 personAldi Geri Lumban Tobing