You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Ratusan Tanaman Penyerap Polutan Ditanam di Kantor Dinas KPKP
.
photo doc - Beritajakarta.id

Ratusan Tanaman Penyerap Polutan Ditanam di Kantor Dinas KPKP

Tanaman penyerap polutan terus diperbanyak di area Kantor Dinas Ketahanan Pangan, Kelautan dan Pertanian (KPKP) DKI Jakarta, Jalan Gunung Sahari Raya, Sawah Besar, Jakarta Pusat.

Ada sekitar 400 pohon yang kami tanam 

Selain dilakukan untuk membuat lingkungan semakin indah dan asri, tanaman penyerap polutan tersebut diperbanyak untuk mendukung pelaksanaan Ingub Nomor 66 Tahun 2019 tentang Pengendalian Kualitas Udara.

Pemprov DKI Inisiasi Gerakan 200 Taman 2 Juta Tanaman untuk Udara Bersih

Kepala Dinas KPKP DKI Jakarta, Darjamuni mengatakan, tanaman penyerap polutan yang ditanam di antaranya, bugenvil, sansevieria atau lidah mertua, serta lidah buaya.

"Ada sekitar 400 pohon yang kami tanam di area Kantor Dinas KPKP. Kita berharap ini akan berkontribusi memperbaiki kualitas udara di Ibukota," ujarnya, Selasa (26/8).

Darjamuni menjelaskan, adanya tanaman penyerap polutan tersebut diharapkan juga bisa menjadi sarana sosialisasi dan edukasi, tidak hanya bagi Aparatur Sipil Negara (ASN) dan pegawai di Dinas KPKP. Tapi, juga bagi warga maupun tamu yang datang ke Dinas KPKP.

"Kami ingin agar para ASN maupun warga secara mandiri bisa ikut berkontribusi memperbanyak tanaman penyerap polutan. Terlebih, Pak Gubernur sudah melakukan kick off Gerakan 200 Taman 2 Juta Tanaman untuk Udara Bersih," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4051 personNurito
  2. Sudin Tamhut Jaktim Tambah Pengamanan dan Sarpras di Taman Mahoni

    access_time11-04-2025 remove_red_eye2783 personNurito
  3. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1758 personFakhrizal Fakhri
  4. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1561 personFakhrizal Fakhri
  5. Program Kampung Iklim Bakal Diimplementasikan di RW 01 Pondok Bambu

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1425 personNurito

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik