You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
SKKL Resmi Dibentuk di RW 04 Pulau Pari
.
photo Suparni - Beritajakarta.id

Sistem Keselamatan Kebakaran Lingkungan Dibentuk di RW 04 Pulau Pari

Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Sudin Gulkarmat) Jakarta Utara dan Kepulauan Seribu membentuk Sistem Keselamatan Kebakaran Lingkungan (SKKL) di RW 04 Kelurahan Pulau Pari, Kepulauan Seribu Seribu Selatan.

Semoga dengan adanya SKKL ini bermanfaat bagi warga dan bisa menekan kasus kebakaran,

Kepala Sudin Gulkarmat Jakarta Utara dan Kepulauan Seribu, Satriadi Gunawan mengatakan, selain membentuk SKKL pihaknya juga melakukan sosialisasi pencegahan dan penanggulangan kebakaran kepada 40 warga setempat.

SKKL RW 02 Pulau Panggang Resmi Dibentuk

"Dalam pembentukan SKKL ini warga juga kita edukasi cara mengatasi kebakaran sehingga api dapat dipadamkan sedini mungkin," ujarnya, Kamis (12/9).

Menurutnya, warga juga diajari cara mengatasi kebocoran pada tabung gas, cara memadamkan api dengan cara tradisional serta penggunaan APAR dan cara mengoperasikan pompa apung saat terjadi kebakaran.

Sementara itu, Ketua RW 04 Pulau Pari, Syahrul Hidayat mengaku bersyukur dan berterima kasih kepada petugas atas terbentuknya SKKL di wilayahnya.

"Semoga dengan adanya SKKL ini bermanfaat bagi warga dan bisa menekan kasus kebakaran," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4288 personNurito
  2. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1837 personFakhrizal Fakhri
  3. Kebakaran di Bawah Kolong Tol Wiyoto Wiyono Berhasil Dipadamkan

    access_time16-04-2025 remove_red_eye1710 personAnita Karyati
  4. Pemprov DKI Pastikan Rekrutmen 1.652 Petugas PPSU Transparan dan Bebas KKN

    access_time15-04-2025 remove_red_eye1637 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1615 personFakhrizal Fakhri

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik