You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Puskesmas Pulau Panggang Bentuk Posyandu Remaja
.
photo Suparni - Beritajakarta.id

Puskesmas Pulau Panggang Bentuk Posyandu Remaja

Sebagai upaya untuk menekan terjadinya kasus pernikahan dini dan kasus kenakalan remaja, Puskesmas Kelurahan Pulau Panggang membentuk Pos Pelayanan Terpadu (Posyandu) bagi remaja.

Posyandu remaja yang dilaksanakan sebulan dua kali ini digelar di RPTRA Tanjong Timor Pulau Panggang,

Kepala Puskesmas Kelurahan Pulau Panggang Kepulauan Seribu Utara Susilowati mengatakan, dibentuknya Posyandu bagi remaja ini selain mencegah pernikahan dini juga untuk memberikan edukasi dan konsultasi kesehatan reproduksi, konseling cara berhenti merokok serta pencegahan penyalahgunaan Narkoba.

"Posyandu remaja yang dilaksanakan sebulan dua kali ini digelar di RPTRA Tanjong Timor Pulau Panggang," ujar Susilowati, Kamis (26/9).

Sekda Ajak Kader Pokjanal Posyandu Lebih Inovatif dalam Pelayanan

Menurutnya, saat pelayanan Posyandu remaja tersebut, petugas kesehatan selain melayani konseling juga melayani pemeriksaan kesehatan seperti pengukuran tinggi badan, penimbangan berat badan dan tekanan darah.

"Melalui ini, mudah-mudahan tercipta gaya hidup sehat dimulai dari para remaja sebagai contoh bagi warganya," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pemprov DKI Kembali Raih Penghargaan dari Kemendag

    access_time18-11-2024 remove_red_eye3665 personFolmer
  2. Camat Duren Sawit Sosialisasikan Pilkada di KBT

    access_time16-11-2024 remove_red_eye1068 personNurito
  3. Derai Hujan Masih Membasahi Jakarta Hari Ini

    access_time17-11-2024 remove_red_eye915 personTiyo Surya Sakti
  4. Pj Gubernur Teguh Pastikan Jakarta Aman, Stabil dan Terkendali

    access_time20-11-2024 remove_red_eye910 personFolmer
  5. Hujan Ringan Basahi Jakarta di Akhir Pekan

    access_time16-11-2024 remove_red_eye882 personNurito