Wakil Wali Kota Jaktim Serahkan Ondel-ondel ke Kantor Imigrasi
Wakil Wali Kota Jakarta Timur, Uus Kuswanto menyerahkan dua Ondel-ondel berukuran
besar ke Kantor Imigrasi Jakarta Timur di Jl Raya Bekasi Timur, Jatinegara.Ondel-ondel akan dipajang di ruang pelayanan, agar para pengunjung dapat langsung melihat ikon khas Betawi ini,
Ondel-ondel tersebut diterima langsung Kepala Kantor Imigrasi Kelas I Jakarta Timur, Subki Miuldi.
"Pemberian Ondel-ondel ini sesuai Pergub DKI Nomor 11 Tahun 2017 tentang Ikon Budaya Betawi," ujar Uus, Rabu (9/10).
Upaya Sanggar Stambul Murni Lestarikan Seni BetawiDijelaskan Uus, dalam pergub tersebut mengatur tentang setiap aktivitas yang dilaksanakan oleh pemerintah, pelaku usaha dan warga masyarakat di Jakarta agar menampilkan ikon budaya Betawi sebagai ciri khas masyarakat Betawi.
Dipilihnya Kantor Imigrasi Kelas I Jakarta Timur, menurut Uus, karena kantor tersebut menjadi salah satu pintu gerbang masuknya warga negara asing maupun warga Jakarta yang akan ke luar negeri. Sehingga pengunjung Imigrasi akan selalu mengenal budaya khas Betawi ini.
Sementara, Kepala Kantor Imigrasi Jakarta Timur, Subki Miuldi mengucapkan terima kasih dan memberikan apresiasi pada jajaran Pemerintah Kota Jakarta Timur yang telah memberikan Ondel-ondel tersebut.
"Rencananya Ondel-ondel akan dipajang di ruang pelayanan, agar para pengunjung dapat langsung melihat ikon khas Betawi ini," tandasnya.