You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Perajin Binaan Dekranasda Tampilkan Karya di JFW 2020
.
photo Mustaqim Amna - Beritajakarta.id

Perajin Binaan Dekranasda Tampilkan Karya di JFW 2020

Perajin binaan Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) DKI Jakarta diberikan kesempatan untuk menampilkan karyanya di ajang Jakarta Fashion Week (JFW) 2020.

Ragam gaya dengan sentuhan khas Ibukota 

Ketua Dekranasda Privinsi DKI Jakarta, Ferry Farhati mengatakan, JFW 2020 mengangkat tema "Puspa Ragam Gaya Jakarta". Lebih dari 300 perajin Jakarta didorong agar lebih percaya diri dalam menampilkan berbagai produk kerajinan.

"Dalam peragaan busana ditampilkan 24 rancangan yang mengunggulkan ragam gaya dengan sentuhan khas Ibukota," ujarnya, di lokasi acara, The Hall, Senayan City, Jakarta Selatan, Rabu (23/10) malam.

Perajin Binaan Dekranasda Provinsi DKI Ikuti JFW 2019

Fery menjelaskan, 24 karya yang ditampilkan dalam peragaan merupakan hasil kreasi dari empat rumah perajin Jakarta yakni, Roemah Kebaya Vielga, Jarit, Artina, dan Warna.

"Tahun ini kita menampilkan jati diri perajin dalam setiap karya yang dipertunjukan. Sebagai hasil pembinaan, karya mereka tidak hanya unik dan berkualitas, tetapi juga mewakili ide dan gagasan mereka tentang Jakarta," terangnya.

Ia menambahkan, dalam event JFW 2020 juga akan diselenggarakan talk show bertajuk "Peningkatan Daya Saing Produk Nasional (Fashion)".

"Kegiatan itu diagendakan berlangsung pada Sabtu 26 Oktober mendatang," tandasnya.

Untuk diketahui, Dekranasda Provinsi DKI telah berpartisipasi pada event Jakarta Fashion Week sejak Tahun 2010 silam atas dukungan Pemprov DKI. Tahun ini, kegiatan tersebut diadakan mulai 22-26 Oktober 2019 di Fashionlink Area JFW 2020, Lantai 8 Senayan City.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pemprov DKI akan Rekrut Tenaga PPSU Kelurahan

    access_time09-04-2025 remove_red_eye8660 personBudhi Firmansyah Surapati
  2. Sudin Tamhut Jaktim Tambah Pengamanan dan Sarpras di Taman Mahoni

    access_time11-04-2025 remove_red_eye2746 personNurito
  3. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1688 personFakhrizal Fakhri
  4. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1512 personFakhrizal Fakhri
  5. Program Kampung Iklim Bakal Diimplementasikan di RW 01 Pondok Bambu

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1384 personNurito

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik