You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Satpol PP Kecamatan Tanah Abang Berpatroli Gunakan Sepeda
.
photo Agung Supriyanto - Beritajakarta.id

Satpol PP Kecamatan Tanah Abang Berpatroli Gunakan Sepeda

Personel Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kecamatan Tanah Abang, Jakarta Pusat, menggunakan sepeda sebagai alat transportasi untuk melakukan patroli kewilayahan.

Setiap hari jajaran kami rutin bersepeda

Kepala Satpol PP Kecamatan Tanah Abang, Aries Cahyadi mengatakan, patroli dengan menggunakan sepeda ini merupakan instruksi dari Kepala Satpol PP DKI Jakarta, Arifin dengan tujuan untuk mendukung peningkatan kualitas udara di Jakarta.

"Setiap hari jajaran kami rutin melakukan patroli dengan bersepeda," ujarnya, Jumat (25/10).

Anggota DPD RI Dukung Anies Terus Tambah Jalur Sepeda

Aries menjelaskan, penggunaan sepeda ini banyak memberikan manfaat selain ramah lingkungan, juga lebih efisien.

"Menggunakan sepeda ini juga bisa membantu personel Satpol PP untuk semakin sehat dan bugar," terangnya.

Ia menambahkan, budaya bersepeda ini perlu terus digencarkan, terlebih Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan juga terus menambah jalur khusus sepeda.

"Saya sudah meminta Satpol PP di tingkat kelurahan untuk mengoptimalkan sepeda penggunaan sepeda," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pemprov DKI Kembali Raih Penghargaan dari Kemendag

    access_time18-11-2024 remove_red_eye3665 personFolmer
  2. Camat Duren Sawit Sosialisasikan Pilkada di KBT

    access_time16-11-2024 remove_red_eye1068 personNurito
  3. Derai Hujan Masih Membasahi Jakarta Hari Ini

    access_time17-11-2024 remove_red_eye915 personTiyo Surya Sakti
  4. Pj Gubernur Teguh Pastikan Jakarta Aman, Stabil dan Terkendali

    access_time20-11-2024 remove_red_eye910 personFolmer
  5. Hujan Ringan Basahi Jakarta di Akhir Pekan

    access_time16-11-2024 remove_red_eye882 personNurito